Tugas Seorang Istri Kepada Suami Menurut Ust. Adi Hidayat, Apa Saja?

- 7 Desember 2021, 12:49 WIB
Tugas seorang istri menurut ustadz Adi Hidayat.
Tugas seorang istri menurut ustadz Adi Hidayat. /Official Adi Hidayat/


PRIANGANTIMURNEWS - Seorang istri dalam rumah tangga memiliki tugas yang tak sederhana dengan seorang suami.

Pernikahan yang sakinah, mawaddah dan warrahmah dibangun oleh adanya konsep kesetaraan dalam menjalankan tugas antara suami dan istri.

Seorang istri perlu dibimbing dan diberikan pendidikan yang terbaik oleh seorang suami untuk mengantarkan dan mendukungnya mencapai ridho Allah Swt.

Baca Juga: Mengejutkan, Rizki DA Kembali Gugat Cerai Nadia Mustika Rahayu

Sementara, laki-laki diberikan tanggung jawab atas segala hal yang terjadi pada istri dan anak-anaknya baik itu taat atau pun membangkang.

Oleh karena itu, harus adanya keselarasan antara tugas suami dan istri dalam menjalankan rumah tangga yang merupakan ibadah terpanjang di dunia.

Lantas, apa saja tugas seorang istri?

Baca Juga: Kasdam lll Siliwangi Tutup Kegiatan Karya Bhakti Sosial

Dilansir priangantimurnews.com dari YouTube Dakwah Islam Bersama yang diunggah pada 3 Maret 2021, Menurut Ust. Adi Hidayat hanya dua tugas seorang istri kepada suaminya, yaitu:

Pertama, Taat kepada Allah Swt dan suaminya.

Taat kepada Allah Swt dengan jalan menaati suami tetapi dalam hal kebaikan dan kebajikan.

Misalnya, suami menyuruh seorang istri untuk berhijab, pergi mengaji, atau melakukan puasa bersama.

Dalam hal ini suami menyuruh dalam hal kebaikan, alangkah baiknya sebagai seorang istri menaati perintah tersebut.

Dengan melaksanakan perintah suami dalam hal kebaikan, merupakan salah satu jalan seorang istri taat kepada Allah melalui suami.

Jikalaupun ada keberatan dalam perintah tersebut, komunikasikan dengan baik kepada suami. Sebab suami tidak akan menyuruh istri melakukan pekerjaan yang memberatkan istrinya sendiri.

Jika perintah suami itu menyuruh pada keburukan yang tidak sesuai dengan syariat Islam, maka istri wajib menolak perintah tersebut.

Kedua, Menjaga nama baik suami ketika tidak bersamanya.

Menjaga nama baik suami dan dirinya sendiri adalah tugas seorang istri kepada suami ketika jauh atau tidak berada didekatnya.

Salah satu menjaga nama baik suami adalah tidak mengumbar aib suami, tidak membicarakan keburukan suami di depan orang lain, selalu minta izin saat keluar rumah.

Baca Juga: Aksi Cowok Borong Barang Dagangan di Minimarket Viral

Sementara, menjaga diri sendiri saat suami tidak ada disamping salah satunya dengan mendekatkan diri kepada Allah Swt atau menghadiri pengajian majlis taklim untuk mencari ilmu.

Saat kedua tugas istri ini dijalankan, maka akan terbentuklah istri yang sholehah dan kehidupan rumah tangga akan senantiasa nyaman, aman, damai, serta merajut bersama-sama kebahagiaan dalam beribadah.

Akan tetapi, jangan lupa juga untuk para suami, haruslah bertanggung jawab atas istri dan anak-anaknya serta menjaga keutuhan rumah tangga.***

Editor: Aldi Nur Fadilah

Sumber: Ustadz Adi Hidayat Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah