Kumpulan Ucapan Pernikahan Simpel dan Berkesan, Untuk Mantan, Saudara Sampai Sahabat Dekat

- 2 Juli 2022, 16:03 WIB
Inilah ucapan selamat untuk pernikahan.
Inilah ucapan selamat untuk pernikahan. /Pixabay.com/

PRIANGANTIMURNEWS- Sebagaimana kita tahu bahwa pernikahan merupakan suatu momen sakral yang bertabur kebahagiaan di antara dua insan. 

Di momen pernikahan, begitu banyak untaian doa maupun ucapan yang terlontar dari berbagai pihak. 

Dari kerabat, sahabat, sampai mantan sekalipun. Terkadang kita merasa bingung saat memberi ucapan pernikahan.

Baca Juga: Hotel Jemaah Haji RI Terendam Air Gara-gara Salah Satu Jemaah Menjemur Handuk di Sprinkler

Untuk itu, artikel ini menyediakan kumpulan ucapan pernikahan yang simpel namun berkesan.

1. Selamat menempuh hidup baru sebagai seorang istri, semoga hari bahagia mu ini merupakan awal momen-momen bahagia lainnya dalam rumah tanggamu dan pasangan. Selamat menempuh hidup baru kakakku tersayang. 

2. Kunci pernikahan yang abadi adalah saling menghormati satu sama lain, menghargai setiap usaha yang telah dilakukan, dan memaafkan setiap kesalahan yang diperbuat. Selamat menjalani hidup baru sebagai keluarga.

Baca Juga: Hukum Arisan Qurban dan Qurban Online dalam Fiqih Menurut Buya Yahya

3. Barakallahu laka. Semoga Allah selalu menjaga keluarga kalian dalam suka maupun duka dan menyempurnakan ibadah kalian berdua

Halaman:

Editor: Galih R

Sumber: YouTube Kata Jiwa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah