Piamari Aquarium Pangandaran Resmi di Buka untuk Umum Oleh Bupati Pangandaran

18 Desember 2022, 07:58 WIB
Piamari Aquarium Pangandaran Resmi di Buka Oleh Bupati Pangandaran /

PRIANGANTIMURNEWS- Bupati Kabupaten Pangandaran H. Jeje Wiradinata resmi membuka Piamari Aquarium Pangandaran untuk umum, Sabtu 17 Desember 2022 kemarin.

Sebelumnya, gedung milik Kementerian Kelautan dan Perikanan ini bernama Aquarium Piamari Pangandaran, namun sejak pengelolaannya dialihkan ke pihak swasta, namanya diganti menjadi Aquarium Indonesia Pangandaran.

Pembukaan destinasi baru ini diisi dengan doa bersama dan pemberian santunan kepada anak yatim-piatu yang dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng.

Baca Juga: Awalnya Disepelekan! Ditangan Dingin Shin Tae Yong Spaso Dipermak Jadi Mesin Gol di Piala AFF 2022!

Dalam acaraa pembukaan Aquarium Indonesia Pangandaran tersebut tampak hadir, Kepala BRSDM KKP I Nyoman Radiarta, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, Kapolres Pangandaran AKBP Hidayat, serta pejabat lainnya baik di Kementerian Kelautan dan Perikanan maupun Pemkab Pangandaran.

"Saya Semakin Percaya diri Kabupaten Pangandaran mampu untuk menjangkau wisata dunia setelah di bukanya Aquarium Indonesia Pangandaran ini," Ucap Bupati Pangandaran.

Ia mengatakan, soft launching Aquarium Indonesia Pangandaran ini tentunya menjadi sesuatu yang sangat luar biasa bagi Kabupaten Pangandaran.

Baca Juga: Pembunuh Anggota Polda Kalteng Ditembak Mati, Melawan Saat Disergap

"Pangandaran kan ada pantai, kuliner seafood, Green Canyon, sekarang bertambah lagi dengan adanya aquarium," katanya.

Saat ini Jeje mengatakan, Kabupaten Pangandaran tengah memperluas kawasan wisata. Tahun ini, Pemkab menggelontorkan anggaran sebesar Rp150 miliar untuk membangun jalan lintas pantai.

"Nanti pengunjung bukan hanya menikmati aquarium, tapi juga pantai yang ada di sekitaran aquarium," ujarnya.

Baca Juga: Pembunuh Anggota Polda Kalteng Ditembak Mati, Melawan Saat Disergap

Kepala BRSDM KP Dr. I Nyoman Radiarta menyebut bahwa soft launching ini dilaksanakan karena adanya desakan dari masyarakat yang kerap menanyakan pembukaan Piamari Aquarium yang merupakan aquarium terbesar di Indonesia.

"Dengan kondisi yang ada saat ini, kita coba buka untuk masyarakat," katanya.

Aquarium Indonesia Pangandaran nantinya akan menyajikan benar-benar nuansa aquarium terbesar di Indonesia layaknya Seaworld yang ada di Ancol DKI Jakarta.

Sebagai informasi, saat ini Aquarium Indonesia Pangandaran baru memiliki Schooling Aquarium, kolam sentuh, aquarium air tawar terpanjang, dan aquarium air laut.***

Editor: Neri Januari Stiani

Tags

Terkini

Terpopuler