Bupati Jeje: Himbau Masyarakat Taati Prokes. Kena Covid-19 Itu Tidak Enak

- 10 Februari 2021, 14:55 WIB
Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata sedang diwawancarai para awak media di depan kantor Bupati di Parigi, Rabu, 10 Februari 2021.
Bupati Pangandaran H Jeje Wiradinata sedang diwawancarai para awak media di depan kantor Bupati di Parigi, Rabu, 10 Februari 2021. /Priangantimurnews PRMN/AGUS/

PRIANGANTIMURNEWS- Di hari pertama masuk kerja, Bupati Pangandaran H. Jeje Wiradinata menceritakan pengalamannya selama menjalani isolasi karena terpapar Covid-19. Sempat mengalami demam tinggi selama 1 minggu.

Saat diwawancarai oleh para awak media, Jeje menyampaikan, agar masyarakat mentaati protokol kesehatan dan menjaga imun.

"Pakai masker itu penting. Kena Covid-19 Itu tidak enak. Maka selalu gunakan masker," ujar Jeje, Rabu, 10 Februari 2021.

Jeje juga mengatakan, dirinya terpapar Covid-19 itu karena lalai sering melepas masker saat di luar ruangan, ditambah pola makan yang gak teratur.

Baca Juga: Dahlan Iskan: Penantian D-dimer

Bupati Pangandaran dinyatakan positif Covid-19 pada hari Minggu, 24 Januari 2021, setelah petugas medis melakukan tes Swab terhadap dirinya.

"Untungnya saya gak ada gejala penyakit jantung dan paru-paru atau penyakit penyerta lainnya," kata Jeje.

Karena menurut Jeje, virus corona itu mencari organ tubuh yang lemah, seperti kalau sakit jantung atau paru-paru.

Baca Juga: Ini 5 Hal yang Membuat Ibu-ibu Berpaling Dalam Pelukan Pria Idaman Lain

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah