Pemudik yang Lolos Penyekatan Milih Isolasi Mandiri di Rumahnya

- 16 Mei 2021, 21:57 WIB
petugas saat melayani pemudik yang jalani isolasi mandiri yang disediakan pemrov Jabar
petugas saat melayani pemudik yang jalani isolasi mandiri yang disediakan pemrov Jabar /Pikiran Rakyat/Novi Nuruliah

PRIANGANTIMURNEWS - Ruang Isolasi yang disediakan oleh Pemprov Jabar hanya dihuni oleh 7 orang.

Para pemudik yang lolos penyekatan memilih melakukan isolasi mandiri di rumah keluarga masing-masing di kampung halamannya.

Berdasarkan hasil sampling monitoring dan evaluasi hingga 15 Mei 2021 di 40 desa/kelurahan di 20 kota kabupaten di Jabar, dari 1.494 pemudik yang lolos, hanya 7 orang yang memilih melakukan isolasi mandiri di ruang karantina yang disiapkan oleh pemerintah desa/kelurahan di Jabar.

Baca Juga: Empat Pemuda Asal Bandung Tenggelam Terseret Ombak di Pantai Santolo Garut

Selebihnya, 1.487 orang memilih untuk melakukan isolasi mandiri di rumah mereka masing-masing.

Untuk diketahui, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Jabar mencatat jumlah Posko mudik tingkat desa sebanyak 13.523 dan Kelurahan sebanyak 2.789. Sementara

Ruang Karantina di desa sebanyak 4.229 unit dan di kelurahan sebanyak 619 unit.

Kepala DPM Desa Jabar Bambang Tirtoyuliono mengatakan, meski ruang karantina selama musim mudik kemarin kurang dioptimalkan oleh pemudik yang lolos, namun bukan berarti mereka asal mengizinkan mereka melakukan isolasi mandiri di rumah keluarga pemudik.

Adapun salah satu syaratnya yaitu mereka harus menyertakan surat pengantar dan juga surat yang menyatakan bahwa mereka negatif dari Covid-19.

Baca Juga: 5 Kali dicek Kehamilan, Rahayu Saraswati Keguguran di Usia Muda

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x