Sudah Nyatakan Eril Meninggal Dunia, MUI Jabar Salat Gaib Serentak

- 3 Juni 2022, 11:52 WIB
MUI sudah Salat Gaib Serentak menyatakan Eril meninggal dunia
MUI sudah Salat Gaib Serentak menyatakan Eril meninggal dunia /Humas Jabar/

PRIANGANTIMURNEWS- Proses pencarian Eril atau Emmeril Kahn Mumtadz, putra sulung Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil telah berjalan lebih dari sepekan. Namun Eril belum ditemukan dan belum ada kabar tentangnya.

Saat ini proses pencarian masih dilakukan. Meski demikian, pihak keluarga Ridwan Kamil telah berdiskusi dengan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jabar mengenai syariat yang diberlakukan mengenai status Eril dan akhirnya mengikhlaskan sang putra sulung.

MUI Jabar sendiri mengatakan Ridwan Kamil dan istri sudah mengikhlaskan sepenuhnya. Mereka menyakini Eril sudah meninggal dunia karena tenggelam.

Baca Juga: Musisi Band AB ditangkap Akibat dugaan Kasus keterlibatan penggunaan Psikotropika

"Bapak Moch. Ridwan Kamil beserta istri sudah mengikhlaskan sepenuhnya dan menyakini bahwa ananda tercinta Emmeril Kahn Mumtadz sudah meninggal dunia karena tenggelam," tulis akun Instagram @muiprovjabar.

Humas pemprov Jabar juga mengumumkan bahwa keluarga sudah mengikhlaskan Eril melalui unggahan di instagram.

"Pencarian Eril tetap prioritas, keluarga sudah ikhlas. Sudah di hari ke-8 pencarian A Eril dilakukan oleh Tim SAR di Sungai Aare. Kang Emil dan Bu Cinta pun ikut melakukan pencarian langsung di sepanjang belantara sungai tersebut,".

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Jumat 3 Juni 2022: Catherine Terancam Lumpuh

"Meski tidak membuahkan hasil yang diharapkan, saat ini pihak keluarga sudah ikhlas menerimanya. Dan saat ini doa kami selalu menyertaimu, Eril," tulis akun lebih lanjut.

Halaman:

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: Instagram @humasjabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x