Ketua NasDem Kabupaten Tasikmalaya Dukung Penuh Saan Mustopa untuk Cagub Jabar

- 30 Juni 2022, 13:11 WIB
Ade Ikhwan Batara dan Saan Mustopa/dok.pribadi
Ade Ikhwan Batara dan Saan Mustopa/dok.pribadi /

PRIANGANTIMURNEWS- Ketua DPD Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kabupaten Tasikmalaya, Ade Ikhwan Batara dengan tegas mengatakan mendukung Saan Mustopa maju sebagai bakal Calon Gubernur Jawa Barat di Pilkada 2024 mendatang.

"Kami dari DPD Partai NasDem Kabupaten Tasikmalaya sangat mendukung Kang Saan Mustopa maju sebagai Calon Gubernur Jabar 2024 untuk perubahan Jawa Barat," kata Ade Ikhwan Batara, Kamis 30 Juni 2022.

Sebagai Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Jawa Barat, tentunya Saan Mustopa memiliki tiket untuk maju sebagai Calon Gubernur di Pilkada 2024 mendatang.

Baca Juga: Tak Terima Disebut Adu Kungfu, Persik Kediri Kembalikan Trofi Trofeo Nusantara With Ronaldinho

Selain menjabat Ketua DPW NasDem Jabar, Saan Mustopa merupakan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR-RI) dari daerah pemilihan (Dapil) Jabar VII yang meliputi Kabupaten Bekasi, Karawang dan Purwakarta.

Sebelumnya, Dosen Statistik Institut Agama Islam (IAI) Tasikmalaya, Taufiq Rohman menilai Saan Mustopa yang selama ini selalu menjadi arsitek pemenangan para calon kandidat Gubernur, Bupati dan Wali Kota memang memiliki kans untuk tampil di depan.

"Sebagai Ketua Partai DPW NasDem (Saan Mustopa) memiliki tiket sebagai bakal calon Gubernur Jabar, tetapi tentunya yang harus menjadi kalkulasi adalah jumlah kursi di DPRD Jabar," tuturnya.

Baca Juga: Lirik Lagu Dream OST. Hwarang Lengkap dengan Terjemahannya

Tentunya, lanjut Taufiq, Partai NasDem harus berjuang menambah jumlah kursi di DPRD Jabar pada saat Pemilu Legislatif tahun 2024 mendatang.  

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x