Sambung Kalimat Syahadat dengan Umpatan, TikToker Emil Mario Akhirnya Minta Maaf

15 Desember 2022, 20:30 WIB
TikToker Emil Mario akhirnya meminta maaf setelah menyambungkan kalimat Laa ilaaha illallah dengan kata umpatan./Tangkapan layar Youtube CM Haibat /

PRIANGANTIMURNEWS – TikToker Emil Mario akhirnya meminta maaf melalui akun Instagram Stories miliknya setelah menyambung kalimat syahadat dengan kalimat kotor.

"L for Lesti, no. L for Laa Ilaha Illallah, gue sudah capek banget nih ngen****," ungkap Emil Mario di akun Tiktoknya @EmilMario69.

Emil Mario langsung minta maaf atas hal tersebut.

Baca Juga: Solstis Akan Terjadi Pada 21 Desember, Berbahaya kah? Ini Penjelasannya

"Sebelumnya gue pengin minta maaf sebesar-besarnya untuk video terakhir yang gue buat di TikTok,” ungkap Emil dalam akun TikToknya.

“Tidak ada sedikit pun niatan dari hati gue untuk menjatuhkan atau menghina agama mana pun. Harusnya gue bisa research lebih lagi apa yang gue omongin sebelum gue membuat video," lanjutnya.

Sebelumnya, Emil Mario membuat netizen geram dengan video yang diuploadnya di TikTok.

Bagaimana tidak, Emil Mario diduga menistakan Islam lewat kontennya tersebut.

Baca Juga: SANGAT TRAGIS!! Kronologi Sela Dibunuh Teman Kencannya Karena Sakit Hati

Emil kedapatan mengucapkan kalimat Laa ilaaha illallah, lalu lanjut mengumpat dengan kata-kata kotor.

Kalimat yang dianggap menistakan agama itu, diucapkan Emil melalui unggahan video di tiktok pribadinya @EmilMario69.

Namun, videonya kini telah dihapus. Sayangnya, meskipun telah dihapus oleh Emil, video tersebut rupanya telah beredar di sosial media.

Video Emil yang dianggap menistakan Islam itu beredar setelah diunggah oleh akun Twitter @frelogi, pada Selasa 13 Desember 2022.

“Akhlaknya setipis tisu,” tulis akun @frelogi dalam cuitannya di Twitter.

Baca Juga: Belum Ada Tersangka, Polisi Telah Periksa 11 Saksi Ledakan Tambang Batu Bara di Sawahlunto

Video yang berdurasi sekitar 11 detik itu menunjukan, Emil awalnya membuat candaan soal istilah ‘letter “L” for Lesti’ yang memang viral belakangan ini.

Namun setelah itu, Emil menggantikan huruf  “L” menjadi potongan kalimat syahadat. Yakni Laa ilaaha illallah  dan kemudian diikuti dengan kata-kata kotor.

“L for Lesti, L for Laa ilaaha illallah cape banget ngent*t!” ujar Emil dalam video tersebut.

Banyak dari warganet yang geram dengan perkataan Emil. Mengingat, bahwa lafadz syahadat bukanlah sesuatu yang pantas untuk di bercandakan.

Baca Juga: Zalnando Buka Suara, Cedera Mengerikan Zalnando di Laga Persib vs Dewa United

“Udah lama gue block ini manusia di tiktok. Asli yang keluar dari mulutnya banyak kata-kata kotor dan kasar, kontennya juga apa sih gak jelas (malah) menghina makanan,” ujar akun Twitter @sugartrust.

Hingga saat ini, belum ada laporan jika kasus tersebut sudah dipolisikan oleh pihak yang tersinggung.***

Editor: Muh Romli

Sumber: TikTok @EmilMario69

Tags

Terkini

Terpopuler