Makanan Menu Nusantara Tersaji untuk Jamaah Indonesia, Ini Menu yang Disediakan

- 24 Mei 2023, 10:30 WIB
 Kepala Daker Makkah Khalilurrahman saat memberikan arahan pada praktik memasak menu nusantara, di Mekkah, Selasa 23 Mei 2023./ ANTARA/HO-MCH 2023
Kepala Daker Makkah Khalilurrahman saat memberikan arahan pada praktik memasak menu nusantara, di Mekkah, Selasa 23 Mei 2023./ ANTARA/HO-MCH 2023 /

Khalilurrahman menjelaskan selama di Mekkah, jamaah akan mendapatkan tiga kali makan sehari, terdiri atas sarapan, makan siang, dan makan malam.

Baca Juga: 61 Calon Jamaah Haji Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya Ikuti Bimbingan Manasik Haji

Untuk sarapan pagi, ada tiga jenis menu utama, yaitu: nasi uduk dan orek tempe cabe; atau nasi goreng dan teri kacang balado; dan nasi kuning dan telur dadar daun bawang cabe merah.

Untuk makan siang, ada empat varian menu utama yang dipraktikan , yaitu:  ikan patin goreng bumbu rajang dan tumis timun wortel.

Kemudian ayam goreng saus mentega dan tumis wortel kacang polong; kemudian ikan tuna cabe hijau dan terong balado; dan ikan patin bumbu balado dan tumis jamur cabe hijau.

Baca Juga: Gubernur Lampung Arinal Djunaidi Minta Petugas Haji Memperhatikan Jamaah Lansia

Sementara untuk makan malam, ada tiga jenis menu utama yang dipraktikan, yaitu:  ikan fillet dori goreng dan terong balado, selanjutnya daging sapi lada hitam dan kentang Mustofa; dan ayam gulai dan oseng tempe cabe merah.

"Menu bercita rasa nusantara ini kami sajikan agar bisa dinikmati oleh jamaah haji Indonesia selama di Mekkah," tutup Khalilurrahman.***

 

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah