Ini Nama-nama Korban Kecelakaan di Tol Jakarta-Cikampek, Polisi Evakuasi Kendaraan

- 9 April 2024, 06:00 WIB
Petugas saat mengevakuasi para korban dan mobil yang hangus terbakar akibat kecelakaan beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58.600
Petugas saat mengevakuasi para korban dan mobil yang hangus terbakar akibat kecelakaan beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58.600 /Antara/

PRIANGANTIMUR NEWS - Kecelakaan beruntun di Tol Jakarta-Cikampek KM 58.600 memakan 13 korban jiwa dan beberapa luka bakar.

Dalam kecelakaan beruntun tersebut melibatkan tiga mobil yaoni Daihatsu Gran Max, Daihatsu Terios dan Bus Besar.

Dari tiga kendaraan tersebut satu diantaranya yakni Gran Max ditumpangi oleh warga Ciamis yang akan mudik ke Kampung halamannya di wilayah Kecamatan Rajadesa dan Rancah.

Baca Juga: Bagaimana Agar Tidak Mabuk saat Mudik Idulfitri, 5 Tips Ampuh Cegah Mabuk

Mobil Gran Max berpenumpang lima orang semua warga Ciamis. Mungkin masih satu keluarga karena para korban tinggal dialamat yang sama.
Semua penumpang tersebut tewas terbakar dalam kecelakaan beruntun di Tol Jakarta-Cikampek itu.

Siapa saja warga Ciamis yang menjadi korban kecelakaan beruntun tersebut.

Berikut nama-nama korban laka lantas KM 58 Tol Cikampek. Lima korban ini penumpang di mobil Grand Max, warga Ciamis

Ukar Karmana 56 tahun (Pengemudi), Zihan Windiansyah 26 tahun, Sendi Handian19 tahun, Rizky Prastya 22 tahun, keempatnya
Warga Dusun Karanganyar RT 02 12 Desa Tanjung Jaya Rajadesa Kabupaten Ciamis.

Baca Juga: Dua Tahanan Ditembak Polisi, Melawan Saat Mau Ditangkap

Kemudian kelima Muhamad Nurzaky 22 tahun warga Dusun Cilengsir RT 01 01 Desa Cilengsir Kecamatan Rancah Kabupaten Ciamis.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x