Geliat Partai NasDem di Kota Tasikmalaya Semakin Kentara

- 5 Juni 2022, 07:12 WIB
Potret ketua DPD partai NasDem Kota Tasikmalaya, Azis Rismaya Mahfud
Potret ketua DPD partai NasDem Kota Tasikmalaya, Azis Rismaya Mahfud /Dok Pribadi/

"Saat ini dengan figur sentralnya adalah Pak Azies Rismaya Mahpud (ARM), dilihat kader NasDem memiliki semangat baru untuk menambah kursi di 2024 mendatang," ungkap Taufiq Rohman, Minggu 5 Juni 2022.

Dengan demikian, kata Taufiq, NasDem harus bisa merawat semangat kadernya yang terlihat sangat menggeliat dan tentu dengan target menambah kursi pemilu 2024.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Minggu 5 Juni 2022 Tentang Kesehatan, Cinta dan Karir

"NasDem berpeluang menambah kursi di parlemen asalkan memang seluruh element, kader dan simpatisan bergerak turun ke masyarakat, kalau sekarang kan masih satu kursi, berarti harus lebih digenjot lagi," tuturnya.

Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasional Demokrat (NasDem) Kota Tasikmalaya, Azies Rismaya Mahpud menargetkan lima kursi di parlemen pada Pemilu 2024 mendatang, pihaknya pun terus bekerja keras melakukan pendekatan-pendekatan dengan masyarakat.

"Insya Alloh kita usaha minimal lima kursi dari satu kursi, dan itu tidak mudah dibutuhkan figur yang mau kerja keras serta disukai dan dekat dengan masyarakat di tiap Dapil," ungkap Azies Rismaya Mahfud.

Baca Juga: CEK DISINI! Ramalan Zodiak Libra Hari ini Minggu, 5 Juni 2022 Seputar Karir hingga Kehidupan

Terkait pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg), kata Azies, pihaknya belum secara resmi membuka dan mengumumkan hal tersebut, hanya baru obrolan-obrolan kecil dan diskusi diantara pengurus partai.

"Secara resmi belum kita deklarasikan atau di buka pendaftaran, hanya baru kepada orang-orang yang dekat saja sambil diskusi terkait pemilu 2024 mendatang," ujarnya.

Ketika ditanya terkait Pilkada Kota Tasikmalaya kader Partai NasDem akan maju sebagai kandidat, Azies menyampaikan bahwa terkait itu tergantung hasil dari kursi di pemilu 2024 mendatang.

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah