Gagal Mendapatakan Mbappe dan Haaland, Ini 9 Pemain Incaran Real Madrid!!

- 31 Mei 2022, 18:13 WIB
Ilustrasi Calon Striker Madrid Musim Depan
Ilustrasi Calon Striker Madrid Musim Depan /Tangkapan Layar Youtube Starting Eleven/

 


PRIANGANTIMURNEWS - Pukulan besar dialami Real Madrid kali ini setelah sekian lama Saga transfer para bidikannya seperti Haaland dan Mbappe dipastikan gagal terwujud.

Haaland memilih berlabuh ke Manchester City dan Mbappe yang digadang-gadang hampir pasti ke Madrid memilih bertahan dengan PSG.

kondisi ini membuat presiden Real Madrid Florentino Perez Terpukul Madrid sekarang ibarat sudah banyak menabung untuk dibelanjakan penyerang baru uang itu masih belum tersentuh.

Nah dengan keadaan seperti ini Madrid akan sangat menggebu di bursa transfer mendatang demi menggaet penyerang lain sebagai gantinya.

berikut inilah beberapa penyerang bidikan Madrid.

Baca Juga: Kenwil Boy Berulah Lagi, Musibah Anak Ridwan Kamil Dijadikan Konten Candaan

1. Sterling

Penyerang sayap Manchester City asal Inggris Raheem Sterling sayap cepat nan lincah itu dikabarkan mencari pintu keluar dari Etihad guna mencari tantangan lain di luar Inggris.

ia sudah lama menjadi bagian dari citizens dan sudah banyak memperoleh gelar pemain Akademi Liverpool itu musim ini mencatatkan 17 gol dan sembilan assist dalam 47 pertandingannya bersama City.

sering terkena rotasi dari Pep membuat dirinya juga kurang nyaman, Ia pun dinilai menurun performanya musim ini Madrid adalah tempat yang tepat bagi Sterling.

dengan adanya pemain muda macam Vinicius dan Rodrigo, Sterling cocok menjadi opsi bagi ketidakstabilan para pemain sayap muda milik Madrid itu.

kedatangan Sterling membuat Ancelotti mudah merotasi para penyerang sayapnya sehingga bervariasi,

Baca Juga: Shin Tae yong Full Senyum!! Akhirnya Timnas Indonesia Punya Training Center

2. Riyadh Mahrez

selain Sterling pemain lain yang dipersilahkan Manchester City untuk pergi Riyadh Mahrez sudah sejak 2018 pemain Aljazair itu Gabung City.

namun akhir-akhir ini sering terkena rotasi Pep apalagi kehadiran Erling Haaland dan Julian Alvarez musim depan.

Mahrez musim ini bersama City mampu mencatatkan 24 gol dan sembilan assist dari 47 pertandingannya di semua kompetisi Mahrez tentu cocok di Real Madrid ketika Gareth Bale pemain yang hampir setipe dengan Mahrez akan meninggalkan Bernabeu.

Mahrez yang tipikalnya menjadi sayap kanan yang Cut Inside sangat cocok bagi variasi serangan Madrid musim depan kalau Vinicius dan Benzema buntu.

Baca Juga: Ternyata Pemain Ini Yang Dipilih Lionel Messi Memenangkan Ballon d'Or 2022

3. Neymar

sebelum Mbappe, Neymar adalah salah satu pemain bintang terakhir yang menolak Real Madrid ketika ia menandatangani kontrak dengan Barcelona.

pemain depan asal Brazil itu adalah salah satu pemain yang diharapkan akan tersedia di bursa transfer musim panas ini karena PSG berusaha untuk menargetkan penghasilan tambahan untuk mendanai kontrak baru Mbappe yang super mahal itu.

masa lalunya di Barcelona sepertinya tidak menjadi kendala tetapi posisi yang disukainya yakni di sisi kiri sudah milik Vinicius Junior.

bisa jadi Vinicius digeser menjadi sayap kanan nantinya, catatan cedera Neymar tetap menjadi perhatian manajemen Madrid.

namun dalam jangka pendek dia bisa menjadi opsi bagi Florentino Perez karena sang presiden sedang marah tidak mendapatkan Saga transfer yang diharapkan.

Baca Juga: KASUS SUBANG PALING UPDATE: Benarkah Yoris dan Istrinya yang Datang Malam Itu?

4. Ousmane Dembele

pemain sayap Perancis yang sedang tidak baik-baik saja dalam masalah kontrak dan gaji dengan Barcelona yakni Ousmane Dembele bisa dijadikan target lain untuk mencari penyerang sayap yang siap pakai.

Dembele bagaimanapun akan berstatus Free transfer Madrid hanya menegosiasikan gaji saja terlebih disana ada Benzema rekan senegaranya yang sudah saling mengenal secara permainan.

peran Benzema dalam membujuk Dembele hadir di sayap kanan Madrid musim depan juga menjadi kunci Dembele yang berasal dari klub Rival tampaknya tidak masalah.

ketika dulu juga Luis Figo pernah melakukannya catatan Dembele dengan 13 assist musim ini di Barca juga sangat menggiurkan bagi Madrid.

ketika Benzema juga sangat buntu selain suplai dari Trio gelandangnya.

Baca Juga: Berita Persib: Latihan Perdana di Batam, Janji Ciro Alves, Kebetulan Satu Grup 5 Besar Liga 1

5. Mohammed Salah

The egyptian King Mohammed Salah diketahui kontraknya masih menggantung dengan Liverpool dan akan berakhir gratis di 2023 nanti.

ia bisa menjadi bidikan utama Madrid untuk mencari penyerang kanan musim depan Liverpool diambang keengganan untuk memenuhi permintaan kenaikan gaji Salah.

opsi melepas Salah bagi Liverpool dinilai sangat dimungkinkan daripada 2023 nanti akan berstatus gratis, Madrid harus gerak cepat dan intensif jika ingin mendapat tandatangan Salah musim depan,

bagaimanapun Salah juga akan senang jika menerima tantangan baru di Madrid pasalnya ia sudah mendapatkan semuanya di Liverpool.

Salah juga nantinya akan menerima gaji yang lebih banyak di Madrid ketimbang di Liverpool.

Baca Juga: Transfer Liga 1 2022 Terhot: Kenzo Fix ke PSM, Eks Juventus ke Dewa United, Ramai OTW Persija?!!

6. Sadio Mane

teman Salah di Liverpool Sadio Mane juga bisa jadi opsi Real Madrid di posisi penyerang sayap musim depan bernasib serupa dengan Salah.

Mane juga salah satu pemain yang ingin hengkang dari Anfield, juara Afrika itu sudah sering dikaitkan dengan beberapa klub besar terutama Real Madrid.

Mane juga sangat cocok bagi penyempurnaan penyerangan Madrid dengan gaya eksplosif dan Daya juang yang tinggi membuat keran gol Madrid nantinya tidak hanya berasal dari Benzema.

Mane juga bisa fleksibel secara posisi dia di Liverpool sering berpindah-pindah posisi dan semuanya cocok baik di penyerang Tengah kiri maupun kanan.

Ancelotti nantinya akan dimudahkan dalam menentukan pola permainan maupun rotasi yang akan dilakukan di Lini serang.

Baca Juga: Transfer Liga 1 2022 Paling Panas: Ernando Dibidik PSIS, Lukas Ke Persija, Hartmann OTW Persib,

7. Richarlison

penyerang sayap asal Brazil yang baru saja menjadi pahlawan Everton lolos degradasi Richarlison bisa menjadi alternatif lain.

Richarlison posisinya yang fleksibel juga memungkinkan Ancelotti mengotak-atik komposisi penyerangnya sesama orang Brazil dengan Vinicius dan Rodrigo.

Plus masih muda Richarlison bisa jadi senjata trio muda Brazil di Madrid nantinya 11 gol dan lima assist dalam 33 pertandingan musim ini untuk ukuran klub Everton sangat menjanjikan.

harganya masih terjangkau untuk prospek jangka panjang juga sangat menguntungkan manajemen Madrid Selain itu hubungannya juga sudah lama terjalin apik dengan sang pelatih Ancelotti,

ketika bermain bersama di Everton Hal itu membuat Richarlison nyaman dan tidak akan lama beradaptasi dengan strategi Ancelotti nantinya.

Baca Juga: Cacar Monyet Mengincar Kaum LGBT Lewat Hubungan Seks Benarkah? Berikut Penjelasannya

8. Serge Gnabry

dari Jerman Serge Gnabry juga bisa jadi opsi bidikan serupa dengan lincahnya Rodrigo maupun Vinicius, Gnabry mungkin akan cocok beradaptasi dengan skema penyerangan Real Madrid yang mengandalkan kecepatan di sisi sayap.

kontrak Serge Gnabry di Bayern Munchen juga akan habis tahun depan dan pembicaraan mengenai perpanjangan kontrak mengalami masalah dalam beberapa waktu terakhir.

Los Blancos membutuhkan Gnabry yang berusia 26 tahun untuk bermain sebagai pemain utama di sayap kanan posisi yang bermasalah di Real Madrid sejak penurunan performa dan kebugaran yang dialami Gareth Bale dalam beberapa musim terakhir.

pemain internasional Jerman itu mencatatkan 17 gol dan 10 assist dalam 40 penampilannya bersama Bayern musim ini.

Baca Juga: Ramalan Jawa Kuno Terbukti !! Siapakah Yang Akan Memimpin Indonesia Setelah Pak Jokowi?

9. Lewandowski

Lewandowski menjadi salah satu striker yang tersedia di bursa transfer musim panas ini ia sudah memilih berpisah dengan the bavarians dan tertarik untuk berlabuh ke Spanyol bersama Barcelona.

akan tetapi semuanya masih bisa terjadi apabila manajemen Real Madrid ahli dalam menikung pemain dari sang Rival.

Lewandowski yang sudah tidak muda lagi cocok dijadikan proyek jangka pendek Madrid dalam mendatangkan seorang superstar mendampingi Benzema di Lini depan Madrid.

posisi Lewandowski yang sebagai real striker mungkin tak bisa menggeser legenda mereka Benzema,

namun semuanya bisa jadi ketika Ancelotti punya strategi lain musim depan Ancelotti juga sering menggunakan dua striker selama dia melatih klub,

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 Terbaru: Sesay Resmi ke PSIS, Ismed Sofyan ke PSMS, Maraaba OTW Sleman

atau mungkin Benzema difungsikan melebar ke kiri seperti ketika masih ada Ronaldo dengan begitu variasi serangan dan keran gol yang tadinya bersumber kepada Benzema kini akan susah ditebak lawan dengan kedatangan Lewandowski.***

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: YouTube Starting Eleven


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah