Cara Menghentikan Ultimate Akai Mobile Legend, Ternyata Bisa Pake Hero Gratisan ini

- 1 Juli 2022, 09:41 WIB
Skin Epic Akai Mobile Legend Imperial Assassin
Skin Epic Akai Mobile Legend Imperial Assassin /Tangkapan Layar Game Mobile Legend

PRIANGANTIMURNEWS- Cara menghentikan Ultimate Akai Mobile Legend banyak player yang belum tahu bahkan cuma pasrah saja jika ada yang pick hero panda itu.

Hero Akai di dalam season ini dan kemungkinan season depan masih sangat OP (overpowered) di game Mobile Legend.

Pasalnya, Akai juga masih jadi langganan pick para pro player bahkan kerap kali digunakan oleh RRQ Alberttt.

Hero yang mirip dengan Pou di film Kungfu Panda ini juga menjadi salah satu langganan banned terutama di kalangan publik Mythic.

Baca Juga: Satu Rombongan Haji dari Indonesia Ditolak oleh Imigrasi Jeda. Apa yang Menjadi Penyebabnya?

Tidak heran sih karena pasca dapat buff, Akai menjadi salah satu tank yang bisa diandalkan dari early hingga late game.

Apalagi, ketika ultimatenya sudah keluar, lawan akan panik atau cenderung pasrah karena sudah tak bisa apa-apa lagi.

Akai juga saat ini masuk META jungler artinya yang suka menghabiskan creep hutan, bawa buff, turtle hingga kontes saat menyerang Lord.

Namun, jika kalian masih kurang pandai dalam menggunakan spell retribution, sebaiknya jadi full tank saja.

Banyak player yang bilang ultimate akai ini tidak bisa dibatalkan oleh hero manapun, namun kenyataannya tidak.

Baca Juga: Lirik Lagu Last Child - Duka yang Viral di Tiktok: Kau Hancurkan Diriku Saat Engkau Pergi

Ini Cara Menghentikan Ultimate Akai

Untuk membatalkan ultimate Akai di Mobile Legend, hanya ada dua cara saja tapi bukan stun atau efek airborne.

Jika menggunakan kedua efek tersebut, ultimate Akai tidak akan batal hanya saja pergerakannya terhenti.

Berbagai percobaan oleh Pikiran-rakyat pun dilakukan baik itu ketika bermain game atau membuat Lobby.

Hasilnya adalah,ultimate Akai ternyata bisa batal dengan efek Suppress.

Baca Juga: Niat Puasa Dzulhijjah Jelang Idul Adha 2022, Lengkap Tulisan Arab, Latin dan Terjemah

Di Land Of Dawn (lokasi perang di Mobile Legend) hanya ada dua hero saja yang memiliki efek ini.

Pertama adalah hero Andalan dari RRQ VYN, Franco. Namun hero ini tak bisa digunakan untuk membatalkan ultimate Akai.

Alasannya, efek suppress Franco dari ultimatenya, dan jarak serangannya sangat dekat. Tidak akan ter-counter jika menggunakan hero tukang tarik ini.

Sebenarnya bisa saja, tapi harus menggunakan spell Purify, tidak mungkin juga Franco menggunakan spell tersebut.

Hero kedua yang memiliki efek suppress adalah Kaja dan bisa menghentikan ultimate dari Akai karena jarak penggunaan skillnya cukup jauh.

Selain suppress, ultimate Akai juga bisa dihentikan dengan efek Morph atau perubahan tapi kepada lawan.

Baca Juga: Berikut 3 Amalan yang Setara Pahalanya dengan Melaksanakan Haji dan Umrah

Efek Morph ini hanya dimiliki oleh hero Nana saja dan semuanya pasti memiliki hero satu ini.

Dengan penggunaan skill dua atau Molina, akan membatalkan ultimate Akai seketika,

Itulah Cara menghentikan ultimate Akai Mobile Legend yang ternyata hanya bisa dilakukan oleh Nana dan Kaja saja.***

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah