Keindahan Pantai Batukaras, Menjadi Magnet Wisatawan Untuk Pergi Liburan di Awal Tahun 2022

1 Januari 2022, 10:22 WIB
Pintu masuk objek wisata Pantai Batukaras. /PRIANGANTIMURNEWS/ Aldi Nur Fadillah

PRIANGANTIMURNEWS - Objek wisata pantai Batukaras, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran pada hari pertama liburan tahun baru 2022 mulai dipadati pengunjung.

Sehari menjelang malam tahun baru, objek wisata pantai Batukaras masih landai pengungjung.

Bahkan saat natal 2021, pantai Batukaras belum ramai seperti pada tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga: Suasana Pantai Batukaras Pangandaran Saat Liburan Nataru 2022, Wisatawan Wajib Tunjukan Kartu Vaksin

Kini justru pada awal tahun, wisatawan yamg masuk objek wisata Pantai Batukaras mulai berangsur dipadati pengunjung.

Dari pantauan Priangantimurnews.com pada Sabtu, 1 Januari 2021 di pintu masuk objek wisata pantai Batukaras mulai ramai sejak pagi sekitar pukul 07.00 sampai 09.00 WIB.

Terlihat dari plat nomor pengunjung yang datang hampir mayoritas dari warga priangan timur dan daerah Bandung.

Pantai Batukaras

Baca Juga: Tarif Retribusi Objek Wisata Kelas 1 Kabupaten Pangandaran, Pantai Pangandaran, Batukaras dan Batuhiu

Kepadatan pengunjung terlihat menumpuk dipintu masuk untuk pembayaran tiket objek wisata pantai Batukaras.

Wisatawan yang hadir berdatangan memakai sepeda motor, mini bus dan mobil bak atau kolbak.

Pantai Batukaras memang dikenal dengan ketenangan ombak lautnya.

Disana, wisatawan akan disuguhkan dengan warga lokal yang bermain surfing.

Sebagaimana diketahui, atlet yang membawa nama Indonesia ditingkat Asia berasal dari Batukaras.

Destinasi yang dikenal dengan tingkat kebersihannya yang bikin wisatawan nyaman, pantai Batukaras juga diminati wisatawan dari Internasional.

Pantai Batukaras di pagi hari PRIANGANTIMURNEWS

Baca Juga: Cakrawala Gunung Slamet Terlihat Jelas dari Pantai Batukaras

Banyak warga negara asing yang kemudian menetap di pantai Batukaras, bahkan sampai menjalin hubungan rumah tangga dengan warga lokal.

Destinasi pantai Batukaras ini, banyak disukai karena tidak ada banyak hotel besar disana.

Home stay, villa dan penginapan bernuansa rustik sangat terkenal di pantai Batukaras. Rumah kayu yang berbalutkan artistik rumah modern memang menarik perhatian pengunjung.

Tak salah jika pantai yang satu ini menjadi destinasi wisata favorit wisatawan.

Baca Juga: Suasana Pantai Pangandaran Pasca Malam Pergantian Tahun 2022, Ramai Pengunjung

Reza (21) salahsatu pengunjung pantai Batukaras mengatakan, pantai Batukaras menyimpan magnet yang luar biasa.

"Meskipun saya masih tinggal di Pangandaran, di desa Masawah, pantai Batukaras asyik untuk dikunjungi," kata Reza kepada Priangantimurnews.com pada Sabtu, 1 Januari 2021.

Selain itu kata Reza, keramahan dan kebersihan pantai Batukaras sangat bisa diancungi jempol. Bahkan dirinya menginap bersama alumni sekolahnya zaman SMP.

"Kita sewa Villa untuk mengadakan mini reuni bersama teman-teman alumni SMP yang sudah lumayan lama tak bertemu," ucapnya.

Tiket Masuk Objek Wisata Pantai Batukaras

  1. Orang Rp6.000
  2. Sepeda Motor Rp12.000
  3. Sedan/Jeef Rp37.500
  4. Minibus Kecil Rp65.000
  5. Minibus Besar Rp92.500
  6. Bus Kecil Rp126.000
  7. Bus Sedang Rp188.000
  8. Bus Besar Rp310.000.***
Editor: Aldi Nur Fadilah

Tags

Terkini

Terpopuler