Kasus Covid-19 Positif di Kab Pangandaran Meningkat

- 8 Januari 2021, 20:37 WIB
Dari kiri Kalak BPBD Kab Pangandaran Drs. Suheryana dan Kadis Kesehatan drg. Yani Achmad Marzuki tengah menelusuri kasus Covid-19 ke beberapa tempat.
Dari kiri Kalak BPBD Kab Pangandaran Drs. Suheryana dan Kadis Kesehatan drg. Yani Achmad Marzuki tengah menelusuri kasus Covid-19 ke beberapa tempat. /Priangantimurnews/AGUS/

PRIANGANTIMURNEWS- Trend positif Covid-19 di Kabupaten Pangandaran mengalami kenaikkan. Pangandaran sendiri merupakan salah satu kabupaten yang masuk kategori zona kuning di Jawa Barat.

Ketua Gugus Tugas Covid-19 Kab Pangandaran drg. Yani Achmad Marzuki yang juga Kadis Kesehatan menyampaikan, data Covid -19 di Kab Pangandaran, kasus konfirmasi Covid-19 total keseluruhan ada 291 orang, sembuh 155 orang, aktif 26 orang isolasi di RSUD Pandega, 103 menjalani isolasi mandiri dan meninggal 7 orang. 

“Pak Bupati (Jeje Wiradinata) sudah memerintahkan kepada saya bersama pak Kalak BPBD (Suheryana) untuk menelusuri ke sejumlah daerah untuk melakukan penelusuran kasus serta melakukan edukasi dan sosialisasi,” ujar Yani, Jumat, 8 Januari 2021.

Baca Juga: Video Trump Akan di Hapus TikTok

Disambung Kalak BPBD Kab Pangandaran Drs. Suheryana, saat ini grafik trend positif Covid-19 di Kabupaten Pangandaran sedang naik. Tercatat warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 secara keseluruhan berjumlah 291 orang. Jumlah sebanyak itu tersebar di 10 kecamatan.

“Pandemi Covid-19 itu ada. Karena itulah masyarakat mesti memahami dan mengerti, serta menerapkan standar protokol kesehatan. Sehingga, Kabupaten Pangandaran tetap terjaga dan tidak terkonfirmasi Covid-19,” ujarnya.

Bahkan, sekarang ini Gugus Tugas Kabupaten Pangandaran sedang berupaya mencegah dengan memberikan wawasan dan edukasi di setiap daerah.

Baca Juga: Cara Indonesia Bebas Impor Energi, Begini Menurut Dewan Energi Nasional

“Ya, kita dari Tim Gugus Tugas dan dari Pemkab Pangandaran secara intensif melakukan edukasi pendemik Covid-19. Kami melakukannya secara maraton. Harapannya ada hasil, yakni warga sehat dan tidak terkonfirmasi positif Covid-19,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah