Kapolda Irjen Ahmad Dofiri Instruksikan Tutup Wisata Pantai di Jabar, Tak Ingin Kasus di Pangandaran Terulang

- 16 Mei 2021, 23:16 WIB
 Kapolda Jabar, Irjen Polisi Ahmad Dofiri, meninjau jalur pada masa arus balik di Balubur Limbangan, Kabupaten Garut, Minggu 16 Mei 2021.
Kapolda Jabar, Irjen Polisi Ahmad Dofiri, meninjau jalur pada masa arus balik di Balubur Limbangan, Kabupaten Garut, Minggu 16 Mei 2021. /Pikiran Rakyat/Aep Hendy


Ia mengatakan, kejadian seperti di kawasan Pantai Batu Karas Pangandaran kemarin harus dijadikan pembelajaran dan tidak boleh terulang di tempat lain.

Prokes tetap harus diterapkan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 yang hingga saat ini kasusnya masih terjadi di wilayah Jabar.

Kapolda memastikan pada Minggu (16/5/2021), hampir seluruh kawasan wisata pantai yang ada di wilayah Jabar telah ditutup.

Baca Juga: Rumah Lantai Dua di Pemukiman Padat Terbakar, Kerugian Miliaran Rupiah

Sikap tegas seperti ini harus dilakukan sebagai langkah antisipasi terjadinya hal yang tak diharapkan terutama kaitan dengan penyebaran Covid-19.


Terkait terjadinya lonjakan pengunjung di kawasan wisata Pantai Batu Karas, menurut Dofiri hal itu sama sekali di luar prediksi.

Kawasan Batu Karas selama ini merupakan area pantai di luar pantai besar di kawasan wisata Pangandaran dengan tingkat kunjungan wisatawan yang tidak terlalu banyak, biasanya. 

"Lonjakan pengunjung di kawasan Batu Karas itu merupakan imbas ketatnya penerapan prokes yang dilakukan di kawasan Pantai Pangandaran.

Baca Juga: Pemudik yang Lolos Penyekatan Milih Isolasi Mandiri di Rumahnya

Para wisatawan akhirnya beralih ke Batu Karas sehingga kemarin terjadi lonjakan pengunjung yang sangat luar biasa dan rentan terjadi penyebaran Covid-19," katanya.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah