Wagub Jabar Uu Minta Siswa di Jabar Tidak Hanya Mengandalakan Ijazah

- 15 Februari 2022, 22:36 WIB
Wagub dan Kadisdik Provinsi Jawa Barat menghadiri acara silaturahmi bersama para Kepala Sekolah yang ada di bawah naungan KCD 12.
Wagub dan Kadisdik Provinsi Jawa Barat menghadiri acara silaturahmi bersama para Kepala Sekolah yang ada di bawah naungan KCD 12. /PRITIM PRMN/EDI MULYANA/

PRIANGANTIMURNEWS- Wakil Gubernur Jawa Barat (Jabar) Uu Ruhzanul Ulum didampingi Kepala Dinas Pendidikan Jawa Barat Dedi Supandi dan 12 KCD menyapa para Kepala Sekolah dalam rangka silaturahmi rutin 6 bulan sekali.

Uu, menyampaikan keinginannya kepada para Kepala Sekolah agar siswa-siswanya yang ada di LCD 12 umumnya di Jawa Barat untuk terus berkreatifitas.

"Kreatifitas memiliki keberanian dalam mengambil keputusan dalam menentukan masa depan."kata, Uu kepada priangantimurnews.pikiran-rakyat.com di Hotel Santika Selas 15 Februari 2022.

Baca Juga: Tata Cara dan Doa Sujud Syukur Sesuai Ajaran Rosulullah SAW, Yuk Dihafal!

Untuk menentukan masadepan siswa yang baik tentu perlu didukung oleh para pendidik dalam memberikan pendidikan ukhrawi (akhirat) tidak hanya pendidikan duniawi saja.

Tentu harapan kami, para kepala sekolah dan para guru mampu membuka wawasan anak-anak sekolah.

"Jangan sampai anak-anak sekolah ini hanya mengandalkan ijazah dalam hidupnya." ujar, Uu yang di dampingi Kadisdisk dak pengawas KCD 12 Dadang AP.

Sebagai tambahan latih pola pikir untuk keberanian dalam bersikap, latih pola pikir untuk memiliki orientasi yang luas, dan latih pola pikir mereka untuk bisa melaksanakan apa yang menjadi kewajiban siswa.

Baca Juga: 5 Prediksi PSG vs Real Madrid: Babak 16 Besar Liga Champions UEFA 2021-22, Messi Tumpul, Modric Jadi Penentu

Pada acara silaturahmi akbar dan rapat unsur pimpinan cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kota dan Kabupaten Uu menyebut, acara silatuhrami perlu terus dilakukan.

"Ini sangat perlu dilakukan agar seluruh elemen pendidikan di Jawa Barat khususnya wilayah Tasikmalaya memiliki satu visi dan misi yang sama dalam menjalankan pendidikan di tengah pandemi Covid-19."ujar, Uu.

Poin yang menjadi kesepakatan di silatuhrami kali ini adalah sesuai dengan tujuan pendidikan yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa, meningkatkan keimanan ketaqwaan peserta didik.

Baca Juga: V BTS Dinyatakan Positif COVID-19, Alami Demam Ringan dan Sakit Tenggorokan

Kepala Sekolah dan guru harus bisa memberikan nilai moral, akhlak dan budi pekerti yang luhur kepada peserta didik.

Tidak lupa, ia pun menekankan bahwa pendidikan duniawi harus diimbangi dengan pendidikan akhrawi.

Karena kalau pendidikan duniawi yang diberikan taku sekuler anak-anak di masa yang akan datang.

Begitu juga kalau akhrawi tanpa duniawi ini juga berbahaya, takut jadi orang jabariyah atau memiliki pemikiran ekstrim.

Dalam kesempatan yang sama Uu pun sempat menjelaskan terkait kebijakan pembelajaran di wilayah Kota dan Kabupaten Tasikmalaya khususnya di wilayah KCD 12.

"Pembelajaran masih boleh dilakukan secara tatap muka sesuai dengan kondisi PPKM di tiap wilayah sekolahnya masing-masing."kata, Uu.

Baca Juga: 5 Pertarungan Kunci PSG vs Real Madrid: Babak 16 Besar Liga Champions UEFA 2021-22

Sementara itu di ungkapkan Koordinator Pengawas (Korwas) KCD Xll, H.Dadang Abdul Patah.MM menyebut, silaturahmi sangat penting untuk membangun kerja sama.

Silaturahmi sangat penting untuk membangun kekondusifan, membangun jaringan, dan tentunya kedepannya diharapkan acara ini tetap bisa berjalan secara rutin setiap 6 bulan sekali.

Dalam acara ini semua kepala sekolah hadir, para pengawas hadir, pimpinan daerah hadir, termasuk pak Wagub dan Kadisdik Jabar.

Baca Juga: Herry Wirawan Pemerkosa 13 Santriwati Akhirnya Divonis Seumur Hidup Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa

Yang menjadi kebanggaan kita pada acara silaturahmi ini dari 12 KCD semuanya hadir di Tasikmalaya. Makanya yang datang langsung itu Wagub dan Kadisdik.

"Sekarang ini yang hadir ada sebanyak 305 sekolah terdiri dari SLB, SMK, SMA, yang ada di KCD wilayah 12. Ini menunjukan betapa tingginya nilai silaturahmi, makanya yang hadir Wagub dan Kadisdik."ujarnya.***

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x