Yod Mintaraga: PPDB 2022 di Jabar Harus Diawasi Semua Elemen Masyarakat

- 13 Juni 2022, 17:55 WIB
Anggota Komisi V DPRD Jabar, Yod Mintaraga.
Anggota Komisi V DPRD Jabar, Yod Mintaraga. /Dok. Pribadi/

PRIANGANTIMURNEWS- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun 2022 di Provinsi Jawa Barat harus diawasi semua elemen masyarakat dan harus bebas dari praktik yang tidak baik.

Demikian dikatakan Anggota Komisi V DPRD Jabar, Yod Mintaraga, Senin 13 Juni 2022. Menurutnya Satuan Tugas (Satgas) PPDB harus lebih pro aktif dalam segi pengawasan penerimaan siswa baru.

"Saya meyakini bebas pungli, karena sudah terbentuk Satgas PPDB, tapi masyarakat pun harus membantu mengawasi terkait PPDB tahun 2022," ungkap Yod Mintaraga.

Baca Juga: Momen Haru Ridwan Kamil, Atalia Praratya dan Zara Saat Tabur Bunga di Pemakaman Eril

Sementara, Aktivis Eksponen 96, Dadi Abidarda sangat mendukung pelaksanaan PPDB khususnya di Tasikmalaya harus terbebas dari kepentingan maupun praktik yang tidak baik.

"Tentu kami pun akan terus memantau terkait pelaksanaan PPDB tahun 2022, dan akan menyerap segala bentuk keluhan dan aspirasi masyarakat," kata Dadi Abidarda.

Dadi mengatakan, dalam pelaksanaan PPDB tahun 2022, dirinya akan membentuk tim khusus dalam membantu di sektor pengawasan.

"InsyaAllah kami akan membuka posko pengaduan independen, bilamana pada kenyataannya ada hal yang tidak melalui mekanisme," tuturnya.

Dengan demikian, lanjut Dadi, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Jabar dan Komisi V DPRD Jabar.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x