Inilah Doa yang Dianjurkan Untuk Dibaca Saat Menghadapi Masalah, Menurut Ustadz Ahilman Fauzi

- 23 Januari 2022, 14:44 WIB
Ustdaz Ahilman Fauji
Ustdaz Ahilman Fauji /YouTube Ahilman Fauji/

PRIANGANTIMURNEWS - Ustadz Ahilman Fauzi kali ini menyampaikan ceramah mengenai bagaimana memohon petunjuk dalam menghadapi kesulitan, dalam berbagai masalah.

Namun seringkali yang membuat masalah itu berat bukan masalahnya, tapi yang membuat masalah itu berat karna kita tidak menemukan jalan keluar yang terbaik dari masalah itu.

Lalu bagaimana cara untuk mengetahui bagaimana cara menghadapi kesulitan?

Baca Juga: Jadwal Puasa Sunnah Ayyamul Bidh Februari-Maret 2022, Dilengkap Niat dan Keutamaannya

Sebaiknya simak ulasan dari ustadz Ahilman Fauzi dalam artikel ini agar faham dan mengetahui jalan keluar dari setiap permasalahan hidup.

Dilansir priangantimurnews dari Chanel YouTobe Ahilman Fauzi yang diunggah pada 18 Januari 2022, berikut penjelasan lengkapnya.

Secara istilah Do’a adalah permohonan atau permintaan hamba kepada Allah SWT untuk dikabulkan atau diwujudkan.

Baca Juga: 10 Ucapan Kalimat Positif Orang Tua untuk Anaknya, Apa Saja Simak Penjelasannnya

Namun, ada ada beberapa perkara yang membuat do’a itu tidak dikabulkan.

Seperti halnya baju yang kita kenakan saat berdo’a adalah baju dari hasil curian, saat kita berdo’a hati dan pikiran kita kemana-mana, atau bisa jadi Allah ingin tahu seberaba besar usaha kita dalam menggapai ridha-Nya, makanya Allah belum kabulkan permintaanmu.

Seringkali yang membuat masalah itu sulit bukan karna masalahnya , tapi karna kita tidak melibatkan Allah untuk memohon pertolongan. Itu masalahnya kata Ustadz Ahilman Fauzi.

Baca Juga: Bacaan Doa Setelah Sholat Tahajud Lengkap Mulai dari Arab, Latin, Hingga Artinya

Jadi sebenarnya kalau kita melibatkan Allah tidak ada masalah yang besar, tidak ada masalah yang berat, kenapa? Karna Allah tidak mungkin memberikan masalah kepada kita melebihi batas kemampuan seorang hambanya, (Q.S. Al-Baqoroh 286).

Maka ketika kita banyak masalah jangan minta dikecilkan masalahnya tapi mintalah agar bisa dikuatkan hati dan tubuh kita untuk menghadapi masalah tersebut.

Dan jangan bersedih hati apabila masalah hidup kita banyak dan merasa tak pernah selesai, kita harus senang kita di uji dengan berbagai masalah, Karna ciri-ciri Allah mencintai seorang hamba maka Allah akan menurunkan ujian kepada hambanya.

Baca Juga: Dengan Apa Allah SWT Menghibur Hambanya? Ini Jawaban Ustadz Hanan Attaki

Dan apabila kita sedang tertimpa ujian, maka hadirkan do’a kita kepada Allah, salah satu Do’anya yang bisa kita amalkan ada di dalam Qur’an surat Al-kahfi ayat : 10.

اِذْ اَوَى الْفِتْيَةُ اِلَى الْكَهْفِ فَقَالُوْا رَبَّنَآ اٰتِنَا مِنْ لَّدُنْكَ رَحْمَةً وَّهَيِّئْ لَنَا مِنْ اَمْرِنَا رَشَدًا

(Ingatlah) ketika pemuda-pemuda itu berlindung ke dalam gua lalu mereka berdoa, “Ya Tuhan kami. Berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah petunjuk yang lurus bagi kami dalam urusan kami.”

Baca Juga: Niat Puasa Qadha Ramadhan, Lengkap Arab, Latin dan Terjemahnya

“Ini adalah sebuah Do’a yang dibacakan oleh seorang pemuda ashabul kahfi ketika mereka mendapatkan kesulitan, mendapatkan persoalan sehingga Allah menunjukan jalan keluar terbaik dari setiap persoalan yang dihadapi”, ujar Ustadz Ahilman Fauji.

Dalam Do’a itu kita meminta dua hal yang kita minta, yang pertama kita minta rahmat. Rahmat adalah kasih sayang Allah yang tidak terbatas dan tidak terputus. Rahmat Allah itu sangat luas.

Baca Juga: Sejarah Candi Prambanan dan Legenda Roro Jonggrang

Selain itu, yang menunentukan kita masuk surga itu juga karna adanya rahmat dari Allah.

Maka perintah Allah adalah jangan berputus asa dari rahmat Allah (Q.S Az-Zumar; 53).

Karna pasti ada diantara kita yang tenggelam dalam masa lalu, yang berbuat dosa yang berbuat salah.

Baca Juga: Demensia Dapat Menyerang Pada Usia Dini, dan Mungkin Sulit untuk Mengenali Gejalanya

Sebanyak apapun dosa kita selama kita bertaubat kepada Allah maka Allah ampuni dosa kita semua.

Yang kedua kita meminta rasada apa itu rasada? rasada yaitu petunjuk, minta diberikan petunjuk yang terbaik dari Allah.

Ya allah jika haram maka sucikan, jika masih jauh maka dekatkan, jika sulit maka permudahkanlah.

Wallahua'lam.***

Editor: Rahmawati

Sumber: YouTube AHILMANFAUZI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah