Tinjau TPA Supit Urang Kota Malang, Bupati Jeje : Ini Perpaduan Teknologi dan Partisipasi Masyarakat

- 26 Maret 2021, 12:02 WIB
Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata di kantor Balai Kota Malang.
Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata di kantor Balai Kota Malang. /PRIATIM PRMN AGUS/

PRIANGANTIMURNEWS- Pemerintah Kota Malang, Jawa Timur berhasil menyelesaikan masalah sampah di daerahnya dengan penanganan dan pengelolaan terpadu.

Itu pula yang membuat Pemkab dan DPRD Pangandaran, melakukan kunjungan kerja di Kota Malang.

Kepada rombongan Pemerintah Daerah dan DPRD yang dipimpin oleh Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, Walikota Malang Sutiaji menjelaskan, produksi sampah Kota Malang sangat tinggi.

Baca Juga: Keberhasilan Risma Merubah Lokalisasi Gang Dolly Menjadi Sentra UKM Menjadi Inspirasi

Setiap hari Kota Malang setidaknya menghasilkan 600 ton sampah dari berbagai sumber dan ini perlu perhatian serius ke depannya. 

"Volume sampah akan semakin tinggi dan pasti jadi masalah tersendiri kalau tidak ada langkah penanganan dan pengelolaan secara terpadu," ujar Sutiaji, Kamis, 25 Maret 2021.

Untuk menghadapi masalah tersebut, Kota Malang melakukan edukasi secara terus menerus tentang budaya bersih.

Baca Juga: Polisi Terus Dalami Penemuan Bayi yang Disimpan di Lemari

Melakukan langkah pemilahan jenis sampah yang dimulai dari tingkat rumah tangga serta tertib waktu pengambilan sampah dan tidak berperilaku membuang sampah tidak pada tempatnya. 

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah