Menparekraf Sandiaga Uno Sebut Membangun Desa Berarti Membangun Indonesia

- 9 Juni 2021, 22:11 WIB
  Sandiaga sedang mengunjungi desa wisata Denai Lama Sumatera Utara, Rabu 9 Juni 2021.
Sandiaga sedang mengunjungi desa wisata Denai Lama Sumatera Utara, Rabu 9 Juni 2021. /Instagram @sandiuno/

PRIANGANTIMURNEWS – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Menparekraf Sandiaga Uno menyebutkan dengan membangun desa itu artinya telah membangun Indonesia.

Desa merupakan suatu pemerintahan yang harus digerakkan untuk mencapai kesejahteraan para rakyat desa yang merupakan pendudukan Indonesia.

Dengan adanya gerakan membangun desa menjadi salah satu bukti adanya pemerintah di tengah-tengah penduduk desa.

Baca Juga: Satgas Penanganan Covid 19 Karawang Bubarkan Kerumunan Antrean BTS Meal Gerai McD

Sebagai menparekraf, Sandiaga Uno memahami betul bahwa desa mampu menjalankan ekonomi dan menjadi tempat pariwisata yang indah.

Sandiaga Uno mengunjungi Denai Lama, yaitu desa wisata tematik berbasis edukasi, di Sumatera Utara.

“Hari ini saya bersama Bapak Gubernur Sumatra Utara, Edy Rahmayadi, Bupati Deli Serdang, Ashari Tambunan Youtober Mak Beti, dan Tiktoker, Vito Sinaga menikmati suasana asri dan keramahan masyarakat Desa Denai Lama,” ucap Sandiaga.

Dilansir priangantimurnews.com dari Instagram @sandiuno, mengungkapkan keindahan desa wisata yang yang tematik tersebut dengan berbasis edukasi

Baca Juga: Gofar Hilman Trending di Twitter karena Pelecehan Seksual, Begini Klarifikasinya

“Di tengah luasnya hamparan sawah yang luas dan hijau kita dapat bersantai sejenak di kafe baca, sekedar menikmati kopi ataupun panganan khas,” ucap Sandiaga.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram@sandiuno


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x