Masjid di Salaman Magelang Ditemukan Porak-poranda, Penyekat Dibakar dan Al Qur'an Dikotori dengan Darah

- 11 Desember 2022, 17:55 WIB
Masjid Al-Mahfudz di Salaman Magelang, terlihat porak-poranda oleh orang tak dikenal. Polisi masih mengusut kasus tersebut./  Tangkapan Layar Youtube ATAZ
Masjid Al-Mahfudz di Salaman Magelang, terlihat porak-poranda oleh orang tak dikenal. Polisi masih mengusut kasus tersebut./ Tangkapan Layar Youtube ATAZ /

PRIANGANTIMURNEWS – Warganet dibuat geger dengan viralnya sebuah video yang memperlihatkan sebuah masjid telah diobrak-abrik.

Video perusakan di masjid di wilayah Salaman, Kabupaten Magelang, beredar di media sosial. Kejadian tersebut diketahui terjadi pada Sabtu, 10 Desember 2022.

Video yang diunggah oleh akun Instagram @kotamagelang tersebut memperlihatkan, sebuah masjid bernama Al-Mahfudz di Dusun Krandan, Kecamatan Salaman, Kota Magelang itu sudah berantakan.

Baca Juga: Sudah 3 Hari Disimpan, Tak Ada Keluarga Datang, Mayat yang Ditemukan Mengambang di Banjar Dikuburkan

Tak hanya itu, terlihat kain sekat masjid juga hangus terbakar dan Al-Qur'an sudah berserakan.

Parahnya lagi, ditemukan banyak pembalut haid yang berisi noda darah di masjid tersebut. Noda darah tersebut bahkan sampai mengotori beberapa mushaf Al-Qur’an.

Dalam keterangan captionnya, akun tersebut menulis bahwa masjid itu dirusak dan dikotori oleh orang yang tak dikenal.

“Seseorang telah merusak dan mengotori masjid hingga Al quran, di Salaman Magelang. Mohon aparat berwenang segera menindaklanjuti hal tersebut,” demikian caption video tersebut.

Baca Juga: Lindungi Konsumen, Dinas Koperasi Pangandaran Lakukan Tera Ulang Timbangan di Toko Swalayan

Mendengar laporan itu, Polisi langsung turun tangan menyelidiki siapa pelaku yang tega mengotori masjid di Salaman itu.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: ⁠ Youtube ATAZ


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x