Vexana Mobile Legend Revamp Makin Glowing, Ini Build Tersakitnya

29 Juni 2022, 14:59 WIB
Potret Vexana Mobile Legend Revamp./screenshot/Game Mobile Legend /

PRIANGANTIMURNEWS- Vexana Mobile Legend sudah di-revamp pada Selasa, 28 Juni 2022 oleh Moonton.

Vexana dalam beberapa season terakhir kurang begitu populer di kalangan pemain publik maupun pro player di kompetisi seperti MPL atau MSC.

Moonton melakukan banyak perbedaan pada revamp untuk Vexana tahun ini dimana bukan hanya kemampuannya yang mengalami perubahan.

Baca Juga: Proses Naturalisasi Jordi Amat di Batalkan Karena Gabung JDT? Ini Pernyataan Hassani Abdulgani

Dari segi tampilan, Vexana saat ini jauh lebih glowing dibandingkan yang sebelumnya.

Tampilannya saat ini lebih seperti seorang ratu yang memiliki kekuatan sihir yang luar biasa.

Kemudian dari skill-nya juga ada perubahan yang membuat hero ini bisa kalian pakai saat bermain ranked atau classic.

Baca Juga: Beri Penghormatan ke TMP Kalibata, Kapolri Lanjutkan Semangat Pahlawan Wujudkan Indonesia Emas

Pertama kita bahas dari pasifnya dimana setiap memberikan damage akan memberikan mark atau tanda kepada lawan, minion atau creep.

Kemudian jika tandanya masih ada, akan meledak dan memberikan damage area.

Selanjutnya skill pertamanya yang mengeluarkan tangan dimana range-nya menjadi semakin jauh dan menyebabkan efek terrify atau bingung.

Baca Juga: Putin Berkunjung Ke Luar Negeri Pertama Kali Sejak Perang Dengan Ukraina

Skill keduanya juga hampir mirip dengan sebelumnya hanya saja jangkauannya menjadi lebih luas.

Vexana kini memiliki ultimate yang berbeda, kali ini ia mengeluarkan monster bernama Undead Knight bentuknya mirip seperti Lord.

Build Vexana Tersakit yang Sudah Revamp

Untuk Build atau dalam pembelian item-item yang pertama menggunakan Arcane Boots yang akan memberikan 10 magical penetration.

Baca Juga: Ini Alasan Kiper Chelsea, Kepa Arizzabalaga Jarang Mendapatkan Menit Bermain

Item kedua yang bisa kalian beli adalah Enchanted Talisman yang bentuknya seperti buku kitab.

Item ini memiliki fungsi utama menambah regen mana dan juga mengurangi cooldown skill sebanyak 20 persen.

Item ketiga yang bisa kamu beli adalah Genius Wand yang fungsinya untuk mengurangi magic defence lawan.

Baca Juga: Mengenal 4 Tipe Kepribadian Manusia, Kamu yang Mana?

Item keempat agar skill dari Vexana ini sakit adalah Holy Crystal yang akan memberikan 100 magic power plus tambahan sebesar 21-35 persen magic attack.

Item kelima yang bisa kamu beli adalah Fleeting Time yang punya efek untuk mengurangi cooldown skill jika memberikan assist atau mengeliminasi hero lawan.

Terakhir, tambahan damage lagi dari item Blood Wings yang akan menambahkan serangan sebanyak 175 magic power.

Baca Juga: 91 Ekor Sapi di Pangandaran Positif PMK, Pusat Distribusikan 3.800 Dosis Vaksin

Selain itu, item ini juga punya efek lain yaitu memberikan shield yang setara dengan 200% magic power.

Untuk combo-nya, kalian bisa gunakan skill 1-2-3, atau bisa juga 3-1-2 tergantung dari kalian enaknya seperti apa. 

Jika kalian ingin menggunakan Vexana sebaiknya jangan dulu di ranked apalagi hanya ingin coba-coba saja.

Lebih baik kalian latihan dulu di classic untuk tahu cara menggunakan hero yang sudah di revampi ini.***

Editor: Galih R

Sumber: Mobile Legend

Tags

Terkini

Terpopuler