Resmi! Christophe Galtier Menjadi Juru Taktik Anyar PSG Menggantikan Mauricio Pochettino

7 Juli 2022, 16:10 WIB
Potret Cristophe Galtier, pelatih anyar PSG /

PRIANGANTIMURNEWS- Telah resmi Christophe Galtier Menjadi Juru Taktik Anyar PSG Menggantikan Mauricio Pochettino.

Prancis Paris Saint-Germain (PSG) kabarnya akan menunjuk pelatih Christophe Galtier sebagai pengganti Mauricio Pochettino yang diumumkan akan diberhentikan beberapa waktu lalu.

Dilansir dar laman resmi klub, PSG mengonfirmasi bahwa kedatangan pelatih baru Christophe Galtier yang berkebangsaan Prancis untuk menggantikan posisi Mauricio Pochettino.

Baca Juga: KASUS SUBANG TERBARU: Presiden Telah Berpidato, Kasus Subang Sudah Terungkap?

Christophe Galtier menandatangani kontrak jangka pendek dengan PSG hingga dua tahun mendatang atau hingga 30 Juni 2024.

"Paris Saint-Germain mengumumkan bahwa Christophe Galtier telah ditunjuk sebagai pelatih kepala tim utama," tulis pernyataan resmi klub, dikutip dari laman resmi PSG.

Keputusan PSG mengangkat Galtier sebagai pelatih baru tidak lepas dari kehadiran Lucas Campos yang beberapa waktu lalu ditunjuk sebagai direktur olahraga menggantikan Leonardo.

Baca Juga: Update Kasus Subang! Danu Kian Disudutkan, Begini Hubungan Yosef Dan Yoris Setelah Cabut Kuasa Hukum

Galtier dan Campos pernah bekerja sama di Lille dari 2017 hingga 2020 dan sukses membawa klub ini menjadi salah satu kekuatan menjanjikan di Liga Prancis.

Pada musim lalu Galtier membawa Nice mengakhiri musim pada peringkat kelima Liga Prancis dengan 66 poin setelah 20 kali menang, 7 kali imbang dan 11 kali kalah.  

Pencapaian ini membuat Nice berhak tampil dalam playoff kualifikasi Liga Conference.

Baca Juga: Meluncurkan Minyakita, Kemendag Terus Mempercepat Kerja untuk Melayani Rakyat

Berikut nama-nama Pemain PSG Terbaru musim 2021-2022 yang akan diracik oleh Christophe Galtier:

Keylor Navas, Denis Franchi, Gianluigi Donnarumma, Alexandre Letellier, Achraf Hakimi, Presnel Kimpembe, Sergio Ramos, Marquinhos, Juan Bernat, Colin Dagba, 

Layvin Kurzawa, Abdou Diallo, Thilo Kehrer, Nuno Mendes, El Chadaille Bitshiabu, Marco Verratti, Leandro Paredes, Danilo Pereira, Georginio Wijnaldum, Ander Herrera, Julian Draxler.

Baca Juga: Shin Tae-Young Iri Dengan Sepak Bola Thailand Usai Ditahan Imbang Pada Piala AFF U-19 2022

Idrissa Gueye, Junior Dina Ebimbe , Xavi Simons, Kylian Mbappe, Mauro Icardi, Neymar, Angel Di Maria, Lionel Messi.

Itulah Christophe Galtier yang menjadi juru taktik anyar PSG.***

Editor: Galih R

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler