Nasdem Lebih Pilih Khofifah dari pada AHY Dampingi Anies, Demokrat Buka Suara!

17 Januari 2023, 15:15 WIB
Demokrat menyebut, AHY lebih cocok dampingi Anies ketimbang Khofifah sebagai Cawapres di Pemilu 2024. /Tangkapan layar Youtube Refly Harun/

PRIANGANTIMURNEWS – Partai Demokrat secara resmi menanggapi pernyataan Partai Nasdem, soal sosok yang mendampingi Anies Baswedan.

Anies Baswedan sendiri telah resmi menjadi bakal calon presiden (capres) dari Nasdem yang akan maju pada pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.

Sebelumnya, Ketua DPP Nasdem Effendy Choirie menyebut, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, lebih berpengalaman ketimbang Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).

Baca Juga: D.O. Day Party 2023! D.O. EXO Pertama Kalinya Bawakan Lagu Rose dan I'm Gonna Love Secara Live

Effendy beranggapan, Khofifah memiliki pengalaman karena pernah menjabat sebagai Menteri. 

Bahkan, saat ini Khofifah menjadi orang nomor satu di Jawa Timur dan akan menjadi kandidat kuat pendamping Anies.

Menanggapi hal tersebut, Wakil Sekjen Demokrat Irwan Fecho, membantah pernyataan Nasdem. Menurutnya, AHY juga memiliki banyak pengalaman dalam memimpin.

Baca Juga: Presiden Jokowi Tugaskan Tiga Menteri Untuk Mengumpulkan WNI Korban Pelanggaran HAM

Ia lantas menyinggung, tokoh politik Nasional yang sebelumnya tidak memiliki latar belakang jabatan di pemerintahan.

Irwan menyebut nama-nama seperti Bung Karno, Bung Hatta dan Wapres saat ini Ma'ruf Amin.

Meski tak punya riwayat jabatan di pemerintah, Irwan menyebut nama-nama yang dia sebutkan dapat menjalankan roda pemerintahan dengan baik.

Baca Juga: Erick Thohir Maju Sebagai Calon Ketua Umum PSSI, Apakah Ia Bakal Mundur dari Menteri BUMN? Simak Aturannya

Irwan menyebut, AHY adalah sosok yang paling tepat dan layak mendampingi Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang. 

Apalagi, Demokrat merupakan partai pertama yang mendukung Anies menjadi capres di Pemilu 2024 setelah Nasdem.

Saat ini, Demokrat dan Nasdem memang bergabung dengan koalisi perubahan bersama PKS.

Namun, kesepakatan mengenai siapa yang akan mendampingi Anies, menjadi ancaman bagi koalisi tersebut karena belum ada kata sepakat.

Baca Juga: Arsenal Kokoh di Puncak! Liga Inggris Pekan 21, Klasemen, Top Scorer dan Link Big Match

Alhasil, koalisi perubahan yang sepenuhnya mendukung Anies menjadi capres, terancam bubar. ***

 

Editor: Galih R

Sumber: Youtube Golden Refly Harun

Tags

Terkini

Terpopuler