Uya Kuya Bagikan Pengalaman Selama Positif Covid-19, dr. Tirta: Agar Warga Tak Putus Harapan

- 17 Februari 2021, 07:33 WIB
Situasi Uya Kuya saat di rawat karena virus Corona
Situasi Uya Kuya saat di rawat karena virus Corona / Instagram dr. Tirta /
 
PRIANGANTIMURNEWS- Sempat vakum dari Chanel YouTube-nya. Uya Kuya dan Astrid berhenti bikin konten setelah sebulan terjangkit Virus Corona.
 
Dalam unggahan Instagram dr. Tirta, Uya dan Astrid berbagi sedikit cerita tentang yang dirasakan selama Positif Covid-19.
 
Dr. Tirta mengucapkan banyak terimakasih karena sudah berbagi pengalaman soal penyakit tersebut.
 
 
"Saya mengucapkan makasih sebesar-besarnya buat @king_uyakuya , yang membantu berbagi pengalamannya sembuh dari covid, kepada kawan-kawan semua," kata dr. Tirta melalui caption Instagram pada Senin, 15 Februari 2021
 
Dia sempet gejala sedang, sembuh. Setelah berhari-hari positif mulu, dan akhirnya bantuin edukasi dengan keren gini.
 
"Tujuannya biar tau, virus ini bisa dilawan, dan pengalaman mas Uya ini patut disimak. Lebih mudah diterima daripada edukasi saya dan kawan-kawan," ucapnya.
 
 
Lanjutnya ia menambahkan, "Sejatinya pengalaman survive dari pasien yang sembuh ini seharusnya yang lebih diberitakan. Agar warga tetap optimis" 
 
"Saya post ini bukan endorsement, pansos, dan kawan-kawan, apalah. Pure apresiasi. Suwun om," kata Uya.
 
Banyak yg meninggal, tapi banyak juga yg sembuh. Jangan kehilangan harapan.
 
Hal yang sama disampaikan langsung oleh Uya Kuya dalam cuplikan video unggahan Instagram dr.Tirta. Selasa, 16 Februari 2021.
 
 
"Saya meminta maaf karena bersama keluarga harus vakum selama sebulan dari YouTube," kata Uya.
 
Dalam kesempatan yang sama ia juga berkata, "Kita, saya khususnya terjangkit virus Corona dan positif," ucap Uya.
 
Astrid juga mengaku saat dia terjangkit "Muka gue Pucat, Bibir Pucat, ketika mata nengok ke atas jatuh,"
 
 
"Gue juga nangis, gue takut, gue mikir, gue takut meninggal," kata Uya.
 
Uya menegaskan, "Jangan Becanda dengan penyakit ini, ini berbahaya," 
 
"Kita masih bisa hidup itu alhamdulillah," kata Astrid.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x