Gempa Berkekuatan 5.6 Skala Richter Sukabumi, Dirasakan di 27 Kabupaten/Kota se-Jawa Barat

- 27 April 2021, 16:52 WIB
Gempa di Kabupaten Sukabumi
Gempa di Kabupaten Sukabumi /BMKG/Selasa, 27 April 2021

PRIANGANTIMURNEWS- Telah terjadi gempa bumi berkekuatan 5.6 Skala Richter di Kabupaten Sukabumi dirasakan hingga Pangandaran.

Gempa Magnitudo di Sukabumi yang membuat bumi bergetar dirasakan juga di 27 Kabupaten/kota di Provinsi Jawa Barat.

Berikut rincian informasi gempa yang bersumber dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG. Selasa, 27 April 2021.

Baca Juga: Turut Bela Sungkawa Tenggelamnya KRI Nanggala-402, Stadion Sultan Ibrahim Malaysia Nyalakan Lampu Merah Putih

Gempa Magnitudo berkekuatan 5.6 skala richter terjadi pada 27 April 2021 pukul 16:23:37 WIB.

Lokasi :7.86 LS,106.87 BT 103 km Tenggara Kabupaten Sukabumi Provinsi Jawa Barat, Kedalaman:14 Km, tidak berpotensi tsunami.

Dari Pantauan Priangantimurnews.com pada grup WhatsApp Paguyuban Duta Baca Jawa Barat, gempa dirasakan cukup terasa di area Sukabumi, Kota Sukabumi, Purwakarta, hingga Kuningan.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x