Motif Pembunuhan dan Perampokan Toko Emas Karena Sakit Hati, Diomeli Korban Saat Memasang CCTV

- 21 September 2021, 19:47 WIB
Polisi saat melakukan ulah TKP perampokan dan pembunuhan pemilik toko mas berinisial T (60)‎ di Jalan Ahmad Yani,  Bandung Senin 20 September 2021.
Polisi saat melakukan ulah TKP perampokan dan pembunuhan pemilik toko mas berinisial T (60)‎ di Jalan Ahmad Yani, Bandung Senin 20 September 2021. /Pikiran Rakyat/M Iqbal Maulud/

Dalam kasus itu, seorang pelaku berinisial S berhasil diamankan. S tertangkap oleh Linmas setempat yang sedang berjaga, sementara dua orang lainnya dalam pengejaran dan berstatus DPO.

Baca Juga: Atlet Dayung Rendy Maulana Asal Pangandaran Masuk Tim Jabar di PON XX Papua 2021

Dalam kasus ini pihak penyidik telah memeriksa 4 orang saksi termasuk istri dari pelaku berinisial S.

"Selain istri S, kepolisian juga meminta keterangan dari Linmas yang ikut menangkap, lalu Ketua RT dan RW," katanya.

Polisi juga telah mengamankan barang bukti di antaranya sepatu yang dikenakan oleh pelaku, barbel yang digunakan pelaku untuk memukul kepala korban. "Ada juga baju-baju dan tali yang dijadikan barang bukti," katanya.

Baca Juga: Panglima TNI Pimpin Sertijab Dankodiklat, Aster, Kapuskes dan Kasetum, Ini Daftar Nama-Namanya

Terpisah, Kasatreskrim Polrestabes Bandung AKBP Rudi Trihandoyo mengatakan, total kerugian yang diderita oleh korban akibat kejadian itu belum dapat ditaksir. Namun, dipastikan ada aksesoris di toko yang raib.‎ "Kami masih melakukan penyidikan terkait hal ini," ucapnya.*** (Mochamad Iqbal Maulud/Pikiran Rakyat)

 

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah