KABAR TERBARU, DNA Danu Ditemukan di Puntung Rokok di Lokasi Pembunuhan Subang, Apakah Ini Tanda...

- 15 November 2021, 20:05 WIB
Rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Subang dan YouTuber Anjas di Thailand
Rumah kejadian pembunuhan ibu dan anak di Subang dan YouTuber Anjas di Thailand /kolase foto Antaranews dan YouTube Anjas di Thailand

PRIANGANTIMURNEWS - Penyelidikan kasus pembunuhan ibu dan anak di Subang memang cukup rumit. Sehingga polisi cukup kesulian untuk mengungkap siapa pelaku dan otak pembunuhan tersebut.

Sampai saat ini, tim penyidik dari Polres Subang, Polda Jabar masih terus melakukan penyelidikan.

Kabar terakhir, petugas telah mengantongi nama pelaku. Namun belum bisa menangkap dan menetapkan menjadi tersangka, karena masih memerlukan satu alat bukti lagi.

Baca Juga: Ketua KPK Tanggapi Pernyataan Bupati Banyumas, Firli: Jangan Risih Dulu, Kerja yang Benar!

Sementara itu berdasarkan analisa terbaru dari video Anjas di Thailand seperti dikutip priangantimurnews dari Deskjabar, Senin 15 November 2021, polisi telah mengantongi satu bukti kuat untuk menangkap pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang.

“Saat ini paling tidak sudah ada satu bukti kuat untuk mengarah ke pelaku. Tapi dalam aturan hukum, untuk menentukan siapa tersangkanya, paling tidak dibutuhkan dua alat bukti yang kuat,” papar Anjas dalam video Youtube terbarunya di kanal Anjas di Thailand pada 14 November 2021.


Menurut analisa Anjas, tim penyidik sudah mempunyai satu alat bukti yang kuat. Namun satu alat bukti lainnya memang masih terus dicari.

Baca Juga: Sub-Varian Delta Mendongkrak Penghitungan Covid-19 di Beberapa Kota di Indonesia

Dalam video tersebut, Anjas juga menganalisis waktu kematian dari Tuti Suhartini dan Amelia Mustika Ratu berdasarkan potongan-potongan data yang tersebar di media.

Anjas juga membahas soal tayangan CCTV yang merekam dua kendaraan, yaitu satu mobil dan satu motor yang melintas dari Kota Bandung ke Subang.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: DeskJabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x