PELAKU PEMBUNUHAN DI SUBANG TERBONGKAR: Polisi Telah Kantongi Namanya, Ini Dia Orangnya

- 27 November 2021, 14:46 WIB
YouTuber Anjas memperlihatkan keterangan Kombes Erdi Chaniago soal penyelidikan pembunuh ibu dan anak di Subang.
YouTuber Anjas memperlihatkan keterangan Kombes Erdi Chaniago soal penyelidikan pembunuh ibu dan anak di Subang. /YouTube Anjas di Thailand

Pengambilalihan kasus pembunuh ibu dan anak di Subang oleh Polda Jabar jelas Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Erdi A Chaniago, untuk lebih memudahkan penyelidikan dan penyidikan dengan peralatan digital yang ada di Polda Jabar.

Kepada awak media di Sumedang beberapa hari lalu, Erdi Chaniago juga menyebutkan calon tersangka sudah mengerucut pada sejumlah saksi yang kemungkinan bakal jadi tersangka.

Baca Juga: Saksikan LIVE BRI LIGA 1: PSM Makasar VS Persipura Jayapura Malam Ini, Sabtu 27 November 2021

Meski tidak menyebut hari tepatnya, Erdi optimistis dalam waktu dekat kepolisiam akan segera mengumumkan siapa tersangkanya. Mungkinkah pekan ini?.

Kronologis kejadian

Sekedar mengingatkan, kasus pembunuhan Subang atau pembunuh ibu dan anak di Subang yang meminta korban jiwa Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu (23) itu cukup menggegerkan karena tergolong sadis.

Jasad Tuti (ibu) dan Amalia (anak) ditemukan sudah tak bernyawa penuh darah di dalam bagasi mobil Toyota Alphard milik korban yang diparkir di halaman rumahnya di Kampung Ciseuti, Kecamatan Jalan Cagak. Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Baca Juga: Persiapan Libur Natal dan Tahun Baru, Polri Akan Buat Cek Poin di Perbatasan Daerah


Adalah Yosef --belakangan disebut netizen sebagai Yosef Subang-- suami Tuti sekaligus ayah Amalia, yang pertama kali mengetahui dan menemukannya pada Rabu 18 Agustus 2021. Saat itu, Yosef Subang baru datang ke rumah itu sehabis menginap di rumah istri mudanya.

Kronologisnya, saat hendak masuk rumah, ternyata sudah berantakan dan penghuni rumah Tuti dan Amalia tidak ditemukan. Lalu Yosef Subang bergegas menuju kantor polisi untuk melapor.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x