Identitas Penabrak Dua Sejoli Nagreg Telah Dikantongi Polisi, Tapi Belum Ditahan Ada Apa?

- 24 Desember 2021, 22:01 WIB
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Komisaris Besar Polisi Erdi A Chaniago,
Kepala Bidang Humas Polda Jawa Barat, Komisaris Besar Polisi Erdi A Chaniago, /Antaranwes/Bagus Ahmad Rizaldi/

PRIANGANTIMURNEWS - Pelaku penabrak dua sejoli di Nagreg Jawa Barat telah ditemukan. Polisi dari Polda Jabar telah mengantongi identitas para pelaku, hanya belum bisa membukanya.

Namun pelaku memiliki ciri-ciri fisik rambut cepak dan satu di antaranya mengenakan masker warna telor asin, sudah dikantongi.

Pelaku penabrak dua sejoli, Salsabila (14) dan Handi Heri Saputra (18) di Nagreg, Kabupaten Bandung pada 8 Desember 2021 lalu telah diketahui identitasnya.

Baca Juga: David da Silva Pakai Nomor Punggung Ini di PERSIB sebagai Penghargaan Kepada Ayahnya

Kabid Humas Polda Jawa Barat Kombes. Pol. Erdi. A. Chaniago dalam keterangan resminya di Mapolda Jabar menuturkan, pelakunya sudah diketahui.


Disebutkan, pelaku penabrak dua sejoli di Nagrek dan membuang kedua korbanya di aliran sungai berbeda di Jawa Tengah, pelakunya menyangkut institusi.

Pelaku penabrak dua sejoli itu, kata Erdi diduga anggota TNI AD di kesatuan Angkatan Darat.

Baca Juga: Manfaat dan Efek Samping Vitamin C

"Hasil kordinasi kami, menyepakati dilimpahkan ke Pomdam III Siliwangi untuk penyelidikan intensif," kata Kabidhumas Polda Jabar Kombes Pol Erdi Ardimulan Chaniago, kepada wartawan di Mapolda, Jl. Soekarno-Hatta Bandung, Jumat 24 Desember 2021.

Meski telah diketahui identitas pelaku penabrak dua sejoli di Nagreg, pihaknya belum melakukan tindakan lebih jauh karena pengungkapannya telah dilimpahkan kepada instansi tersebut.
Diakuinya, meski kasusnya sudah dilimpahkan ke instansi terkait, pihaknya tetap akan melakukan pengawalan secara konferehensif.

Kapendam III/Siliwangi, Kolonel. Inf Arie Tri Hedhianto mengakui, dari hasil penyeledikan sementara pelakunya adalah anggota TNI.

Baca Juga: Alasan Penting Mengkonsumsi Vitamin C

Hal itu didasarkan atas petunjuk di TKP, mengarah dan diduga (pelakunya) oknum TNI Angkatan Darat.

"Kita tunggu hasil penyelidikan Pomdam III Siliwangi," kata Kapendam III Siliwangi yang menghadiri konfrensi pers di Mako Polda Jabar Bandung, Jumat 24 Desember 2021.

Pria yang diduga pelaku penabrak sekaligus membuang kedua korbannya itu, meski sudah diketahui tapi belum dilakukan penangkapan atau penahan.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Bagaimana Kalau Aku Tidak baik-Baik Saja' Cover Judika Ditonton 1,1 Juta Kali

Hal itu sangat disayangkan sejumlah warga net dan keluarga yang penasaran terhadap sosok pelaku.

"Kenapa tidak langsung ditahan ya. Kan udah tahu," tutur salah seorang warga Nagreg yang sudah mengetahui kabar pelaku penabrak sudah di kantongi polisi.

Menurut warga yang saat ditanya identitasnya, malah pergi dan tidak mau menjawab. Setelah dipastikan tidak akan ditulis identitasnya, warga tetap bungkam.

Baca Juga: 15 Link Download Twibbon Hari Natal 2021, Segera Pasang dan Share di Media Sosial

Seperti diberitakan sebelumnya, sosok penabrak dua sejoli lakalantas di Nagreg, Kabupaten Bandung hilang begitu saja.

Bukan hanya itu, dua korban lakalantas itu pun dibawa kabur kemudian dibuang di wilayah Jawa Tengah.

Warga menemukan dua sosok mayat di tempat berbeda di aliran sungai, yang diduga korban lakalantas di Nagreg.

Baca Juga: VIRAL! Seorang Pria Muslim Bekerja Selama 29 Tahun di Gereja Katedral Jakarta

"Semoga cepat ketangkap orang yang menabrak dan saya sangat percaya kinerja dari pada kapolres dan jajarannya," kata paman dari almarhum Salsabila, Deden kepada wartawan.***

Editor: Muh Romli

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x