Berkah! Majelis Taklim Rahmatullah BRP Kota Tasikmalaya Santuni Ratusan Anak Yatim dan Dhuafa!

- 13 Agustus 2023, 15:45 WIB
Panitia Kegiatan Santunan Anak Yatim dan Dhuafa Majelis Taklim Rahmatullah berfoto bersama sebagian Pengurus DKM Rahmatullah/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN
Panitia Kegiatan Santunan Anak Yatim dan Dhuafa Majelis Taklim Rahmatullah berfoto bersama sebagian Pengurus DKM Rahmatullah/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN /

Lebih lanjut Hj.Rachmawati.S.Dali juga menyampaikan informasi bahwa kegiatan santunan untuk yatim dan dhuafa ini dananya berasal dari donasi warga BRP yang dikoordinir oleh 14 RT dari 3 RW di BRP.

"Donasi dari warga BRP melalui RT masing-masing , alhamdulillah terkumpul donasi sebesar Rp.49.555.000 dan dari hasil Bazar Amal terkumpul Rp. 7.520.000.Sehingga seluruh dana yang terkumpul yakni sebesar Rp. 57.075.000," ungkap Hj.Rachmawati.S.Dali.

Baca Juga: Jasa Raharja Siap Berikan Santunan Kepada Seluruh Korban Pesawat Sriwijaya Air 182

Sementara itu Ketua Majelis Taklim Rahmatullah Dra.Hj.Eka Trifera menyampaikan apresiasi terhadap telah berlangsungnya kegiatan amal dari ibu-ibu Majelis Taklim Rahmatullah ini.

Menurut Hj.Eka Trifera, acara santunan ini merupakan bagian dari program Majelis Taklim Rahmatullah. Program ini menurut Hj.Eka Trifera sempat terhenti selama tiga tahun karena pandemi Covid-19.

"Walaupun kegiatan ini hanya direncanakan dalam dua minggu, tetapi Masya Allah, luar biasa antusias dari warga BRP dan atas dukungan dari Bapak Ketua RT dan Ketua RW di BRP diluar dugaan, ternyata donasi yang terkumpul melebihi dana yang semula kami anggarkan," kata Hj.Eka Trifera.

Baca Juga: Keluarga 26 Korban Kecelakaan Bus di Sumedang Telah Menerima Santunan dari PT Jasa Raharja

"Kami ucapkan Jazakumullah Khairan Katsiran kepada semua pihak. Kepada DKM Rahmatullah, para Ketua RT dan RW, seluruh warga BRP dan tentu saja untuk sahabat-sahabat semua di Majelis Taklim Rahmatullah," papar Hj.Eka Trifera.

Senada dengan  Hj.Eka Trifera, Ketua DKM Rahmatullah H.Nana Nur Sumarna, S.Pd.M.M juga sangat mengapresiasi kegiatan amal Majelis Taklim Rahmatullah ini.

"Luar biasa! Kegiatan ini merupakan bukti sinergitas warga BRP. Bukan hanya antar Pengurus DKM dan Majelis Taklim Rahmatullah tapi sinergitas juga antara unsur pemerintahan yakni para Ketua RT dan RW serta seluruh warga BRP," ujar H.Nana Nur Sumarna.

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x