Warga Panglayungan Kota Tasikmalaya Meninggal Dunia Karena Positif Covid-19

- 25 Juni 2021, 13:27 WIB
Satu orang pasien Covid-19 yang di isolasi mandiri di Perumahan Bumi Resik Panglayunang (BRP) meninggal dunia.
Satu orang pasien Covid-19 yang di isolasi mandiri di Perumahan Bumi Resik Panglayunang (BRP) meninggal dunia. /Dok Satgas Covid-19 Kel Panglayungan/

PRIANGANTIMURNEWS - Satu orang pasien Covid-19 yang diisolasi mandiri di Perumahan Bumi Resik Panglayunang (BRP) meninggal dunia. Hal tersebut dibenarkan Satgas Covid Kelurahan Panglayungan Kecamatan Cipedes Kota Tasikmalaya Jawa Barat.

Satgas Covid-19 Kel Panglayungan, Eva Sofa Sofiana (53) menyebutkan, sebelumnya pasien telah dinyatakan positif Covid-19 oleh pihak Puskesmas Panglayungan, kemudian diisolasi mandiri dan akhirnya meninggal dunia pada pukul 16:30 WIB kemaren.

"Pasien yang meninggal dunia akibat covid telah dimakamkan di makam keluarga di Cisayong Kabupaten Tasikmalaya," kata Eva kepada priangantimurnews.pikiran-rakyat.com Jumat 25 Juni 2021.

Baca Juga: Ridwan Kamil Tinjau Rumah Isolasi Desa di Garut dan Purwakarta


Eva juga menjelaskan pasien yang meninggal akibat covid bernama IR. Almarhumah diisolasi mandiri selama 3 hari.

"Diketahui pasien yang meninggal selain positif covid juga memiliki riwayat penyakit hipertensi atau darah tinggi," katannya.

Eva juga menyebutkan, pasien sempat mendapat perawatan dari pihak Puskesmas dan juga perhatian dari Tim Satgas Kelurahan Panglayungan.

"Alhamdulilah proses pasien sewaktu diisolasi mandiri di rumahnya meski padat penduduk tidak pernah mendapat penolakan dari warga setempat," kata Eva.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Kota Tasikmalaya Memasuki Tahap Serius, Puluhan Pejabat Terkonfirmasi Positif Covid-19

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x