UPDATE: Siswa MTS Korban Tenggelam Saat Susur Sungai Cileueur Ciamis Bertambah Jadi 11 Orang

- 15 Oktober 2021, 23:17 WIB
Kolase tim dari BPBD Kabupaten Ciamis sedang melakukan evakuasi dan data korban meninggal dan  2 orang kritis
Kolase tim dari BPBD Kabupaten Ciamis sedang melakukan evakuasi dan data korban meninggal dan 2 orang kritis /DeskJabar/

PRIANGANTIMURNEWS - Ada kabar duka baru, jumlah siswa MTS yang menjadi korban susur sungai Cileueur dalam kegiatan Pramuka bertambah 1 orang. Sehingga total yang meninggal menjadi 11 orang.

Sementara dua orang lagi, dalam kondisi kritis dan masih menjalani perawatan di RSUD Ciamis.

Sebelum musibah terjadi para siswa MTs Harapan Baru Cijantung melaksanakan susur sungai yang merupakan bagian dari kegiatan pramuka.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Innalillahi, 10 Siswa Madrasah di Ciamis Hanyut di Sungai, 9 Meninggal Dunia 1 Masih Dicari

Belum diketahui apa yang menjadi penyebab belasan siswa itu kemudian hanyut dan tenggelam.

Awalnya para siswa Mts Harapan Baru Cijantung itu melakukan kegiatan di Sungai Cileueur Leuwi Ili Dusun Wetan RT 01/01 Desa Utama, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, Jumat 18 Oktober 2021 mulai pukul 15.30 WIB.

Semetara itu Kabid Darlok Darlok BPBD Kabupaten Ciamis, Memet Hikmat seperti dikutip priangantimurmews.com dari deskjabar, Jumat malam 15 Oktober 2021 oukul 23.10, berjudul, "UPDATE BERITA CIAMIS TERBARU: Siswa Meninggal Tenggelam di Sungai Bertambah Menjadi 11 Orang" mengatakan masih terus melakukan hal .

Baca Juga: Akrobat Ruang Tamu Mendapatkan Piala Dunia Balon Perdana Peru

“Data sementara yang tewas tenggelam ada 11 orang dan dua orang kritis saat ini sedang mendapatkan perawatan di RSUD Ciamis”, katanya.

Dua orang yang dinyatakan kritis, ungkap dia, atas nama Fabian Fasya Firmansyah (14) dan pembina atas nama Yama (24).

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Deskjabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x