Dua Pencuri Babak Belur Dihakimi Massa, Kepergok Saat Curi Motor

- 20 Oktober 2021, 20:40 WIB
Seorang pelaku curanmor di Kampung Naringgul, Desa Tegalega, Kecamatan Bungbulang yang berhasil ditangkap warga saat mau masukkan motor curian ke dalam mobil APV.
Seorang pelaku curanmor di Kampung Naringgul, Desa Tegalega, Kecamatan Bungbulang yang berhasil ditangkap warga saat mau masukkan motor curian ke dalam mobil APV. /Aep Hendy S/Pikiran Rakyat

PRIANGANTIMURNEWS - Dua pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) di Kampung Naringgul, Desa Tegalega,
Kecamatan Bungbulang babak belur dihajar massa.

Keduanya tertangkap tangan saat melakukan aksinya mencuri sepeda motor di Kampung Naringgul.

Saksi mata Dedi (31), mengatakan penangkapan dilakukan saat warga memergoki ada tiga pencuri sepeda motor di Kampung Naringgul pada Selasa 19 Oktober 2021 malam kemarin.

Baca Juga: Milan Tidak Putus Asa Setelah Kembalinya Liga Champions yang Sulit

Warga pun berhasil menangkap dua dari tiga pelaku sedangkan satu pelaku lagi berhasil melarikan diri sambil membawa kabur sepeda motor hasil curian.

Ada tiga orang pelaku curanmor yang sedang menjalankan aksinya di Kampung Naringgul Desa Tegalega, Kecamatan Bungbulang dan berhasil dipergoki warga.

"Satu di antaranya berhasil kabur sambil membawa sepda motir curian sedangkan yang dua lagi berhasil ditangkap warga," ujar Dedi, Rabu 20 Oktober 2021.

Dikatakannya, ketiga pelaku curanmor tersebut menggunakan mobil APV saat menjalankan aksinya.

Baca Juga: Benzema Real Madrid Diadili atas Perselingkuhan Rekaman Seks

Dua orang yang berhasil ditangkap warga saat itu berusaha kabur dengan mengendarai mobil APV. Sedangkan yang berhasil kabur adalah pelaku yang membawa sepeda motor hasil curian.

Dedi menerangkan, para pelaku curanmor itu dipergoki warga ketika sedang memasukan sepeda motor hasil curiannya ke dalam mobil APV.

Sadar aksi mereka diketahui warga, ketiganya berusaha melarikan diri. Akan tetapi dua orang berhasil ditangkap dan yang satu orang lagi berhasil meloloskan diri.

Baca Juga: Manchester United dan Manchester City akan Bersaing untuk Mendatangkan Bintang La Liga

Karena kesal di daerahnya sering terjadi aksi curanmor, untuk melampiaskan kemarahannya warga langsung menghajar dua pencuri tersebut.

Beruntung petugas langsung datang sehingga kedua pelaku curanmor itu langsung diamankan di dibawa ke Polres Garut.


"Kami belum mengetahui identitas para pelaku karena mereka keburu dibawa oleh petugas kepolisian. Kami juga tak tahu apakah petugas yang membawa mereka itu dari Polsek Bungbulang atau bukan?" katanya.

Baca Juga: Ariel Noah Curhat ke Sahabatnya, Arman Maulana Soal hubungannnya dengan Dina Lorenza

Proses penangkapan pelaku oleh warga berlangsung dramatis. Saat sejumlah warga mencoba menghadang mobil yang mereka gunakan ketika hendak kabur, pelaku nekat menabrakan kendaraannya ke arah warga hingga para pelaku sempat lolos.

Namun warga langsung berkoordinasi dengan warga lainnya yang berada di daerah yang akan dilewati oleh pelaku. Pada akhirnya, kendaraan yang digunakan pelaku kabur, berhasil dicegat dan dihentikan warga di wilayah Kampung Cintalahab, Desa Mekarjaya.

Tak urung, saat itu juga dua pelaku yang berada di dalam mobil langsung menjadi sasaran amukan massa. Warga sangat emosi karena di daerah mereka selama ini sudah sangat sering terjadi aksi curanmor.

Baca Juga: Kompolnas Sebut Aparat Polisi Tidak Berhak Merebut HP Tanpa Dasar

"Selain itu, warga juga geram karena mobil tersebut sebelumnya dicurigai sempat digunakan mencuri domba dan padi di kawasan Kecamatan Caringin.

Selama ini warga memang sedang mengintai para pelaku pencurian yang sering menggunakan kendaraan APV seperti halnya yang digunakan para pelaku saat mencuri sepeda motor," ucap Dedi.

Kasat Reskrim Polres Garut, AKP Dede Sopandi, membenarkan adanya dua pelaku curanmor yang berhasil diamankan warga di daerah Bungbulang.

Baca Juga: Korban Baru Kasus CPNS Anak Nia Daniaty, Sopir Taksi Online di Jawa Tengah

Namun pihaknya belum bisa memberikan keterangan lebih jauh karena masih melakukan pengembangan penyelidikan terhadap kasus tersebut.***(Aep Hendy S)***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x