Tahapan Kampanye, KPU Gelar Rapat Bareng Media

- 21 November 2020, 07:46 WIB
KPU Pangandaran menggelar rapat koordinasi dengan media, Jumat, 20 November 2020.
KPU Pangandaran menggelar rapat koordinasi dengan media, Jumat, 20 November 2020. /priangantimurnews/AGUS/

PRIANGANTIMURNEWS-
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pangandaran menggelar rapat koordinasi dengan para awak media di sebuah rumah makan Balong Sidat Sidomulyo Pangandaran, Jumat, 20 November 2020.

Rapat koordinasi dihadiri oleh oleh Ketua KPU Kab Pangandaran Muhtadin, Kordiv Sosparmas dan SDM Maskuri Sudrajat, Kordiv Perencanaan Data dan Informasi Norazizah dan Kasubag Teknis dan Kehumasan Wawan dan jajaran KPU.

Dalam kesempatan itu Ketua KPU Pangandaran Muhtadin mengatakan, melalui rapat ini dalam rangka ajang silaturahmi dan koordinasi kaitan dengan tahapan pilkada Pangandaran dengan seluruh awak media.

Baca Juga: Sepuluh Warga Tasikmalaya Tertimbun Longsor Saat Menambang Emas

"Kami mengucapkan terima kasih atas segala proses tahapan pilkada yang sedang berjalan," ujar Muhtadin.

Lanjut Muhtadin, kolaborasi strategis dan memodifikasi tahapan dalam membangun kekeluargaan bersama media untuk menjadikan sahabat karib selama pelaksanaan pilkada serentak 2020.

"Dan membangun tata kelola demokrasi serta mengkoordinasikan tahapan dan menyambut 14 hari menuju pilkada," kata Muhtadin.

Dirinya berharap momen penting yang ditinggal 14 hari kedepannya betul-betul harus menjadi edukasi bagi masyarakat sehingga masyarakat bisa mengetahui secara keseluruhan untuk mengangkat angka partisipasi dalam pencoblosan di TPS nanti.

"Berikan opini publik yang berkembang untuk mengedukasi masyarakat dengan memberikan statmen yang seimbang," ujarnya.

Halaman:

Editor: Agus Kusnanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah