Resep dan Cara Membuat Ketupat Lebaran, Dijamin Empuk Anti Gagal

25 April 2022, 16:23 WIB
Ilutrasi kupat opor yang merupakan hidang khas di lebaran Idulfitri /pixabay/

PRIANGANTIMURNEWS - Lebaran identik dengan kupat dan lontong. Hampir setiap rumah membuat makanan khas Idulfitri itu.

Bulan suci Ramadhan tinggal mengitung hari, tentunya Lebaran kurang lengkap tanpa adanya ketupat.

Saat lebaran, setiap keluarga pastinya menyediakan ketupat untuk menjadi santapan bersama Keluarga.

Baca Juga: Setelah Jupe Kini Igbonefo Resmi Diperpanjang Kontraknya dengan Persib Bandung

Berbagai hidangan saat lebaran pun di buat seperti sayur lodeh, rendang, juga opor ayam.

Begini cara membuat ketupat yang empuk dan legit, anti gagal.

KETUPAT EMPUK DAN LEGIT

Bahan - bahan

• 1 kg beras

• Air putih secukupnya

• Garam dapur secukupnya

• Daun pandan

• Anyaman ketupat

Baca Juga: Arsenal dan Newcastle United memantau striker Fulham Mitrovic

Cara Membuat :

• Cuci beras dengan air yang mengalir sampai bersih. Rendam beras dalam wadah yang sudah diisi air baru.

• Tambahkan garam dan aduk sampai rata. Buang air bekas beras dan tiriskan beberapa menit.

• Masukkan beras dan daun pandan yang yang sudah ditiriskan ke dalam anyaman ketupat hingga 2/3 penuh.

• Rebus air setengah mendidih lalu masukkan ketupat yang sudah diisi beras.

• Pastikan seluruh badan ketupat terendam air. Rebuslah ketupat selama 4-5 jam.

• Angkat dan letakkan di wadah lain.

• Diamkan beberapa saat dan ketupat siap dihidangkan.

• Untuk tekstur ketupat yang lebih kenyal, bisa menambahkan sekitar 1 sdm air kapur sirih bersama garam.

Baca Juga: Alesandro Billy Costacurta, Pemain The Hero dari Lini Belakang AC Milan

KETUPAT INSTAN

Bahan - bahan

• 5 bh kulit ketupat uk sedang

• 750 gr beras

• Air untuk merebus ketupat secukupnya

Cara Membuat :

• Rendam dahulu kulit ketupat sekitar 10 menit lalu tiriskan.Kemudian, cuci beras dan tiriskan.

• Buka atau lebarkan kulit ketupat dan isi dengan beras sebanyak 3/4.

• Rapikan dan ketok kulit ketupat agar beras tidak menempel.

• Didihkan air sampai matang, kemudian masukkan ketupat sampai semua terendam.

• Tutup dan tunggu sampai airnya mendidih sekitar 15 menit.

• Matikan kompor, jangan dibuka tutupnya, diamkan selama 30 menit.

• Setelah 30 menit didiamkan, buka tutup pancinya dicek dan pastikan airnya telah menyusut.

• Kemudian, angkat ketupat dan tirisikan sampai dingin.

• Sajikan dengan aneka masakan.

Baca Juga: Kasus Subang Terbaru: Saksi Mengaku jika Saksi Y tidak Pulang Malam itu?

KETUPAT SAMBAL TERI

Bahan - bahan

• 6 buah ketupat instan

• 1/2 kg ikan teri halus

• 250 gram sambal goreng

• 1 sdm gula pasir

Cara Membuat :

• Rebus ketupat instan selama 60 menit. Setelah itu, dinginkan ketupat agar tidak lembek.

• Panaskan wajan dan masukkan minyak untuk menggoreng ikan teri.

• Goreng ikan teri hingga kecokelatan, angkat dan tiriskan.

• Masak sambal goreng dengan minyak sedikit, tumis dan tambahkan gula secukupnya.

• Masukkan ikan teri yang telah digoreng ke dalam wajan. Aduk dan masak hingga matang.

• Setelah matang, angkat dan diamkan hingga dingin.

• Belah ketupat dan masukkan sambal ikan teri ke dalamnya.

• Siap disajikan.

Baca Juga: Motif Kasus Subang: Diduga Istri Muda X ini ingin Mengambil Alih Yayasan?

KETUPAT PRESTO

Bahan - bahan

• 10 biji ketupat ukuran kecil atau sedang

• 500 gr beras

• Daun pandan 2 helai

• Air untuk merebus ketupat hingga terendam

Cara Membuat :

• Bersihkan cangkang ketupat dengan air mengalir, tiriskan.

• Cuci bersih beras, tiriskan.

• Masukkan beras yang sudah dicuci ke dalam ketupat hingga 1/2 penuh.

• Tata ketupat di dalam panci presto.

Baca Juga: Messi Punya Gelar Juara Lebih Banyak Ketimbang PSG, Simak Ulasannya

• Masukkan daun pandan serta sejumput garam ke dalam panci, tambahkan air hingga semua cangkang ketupat terendam air.

• Pasang tutup presto, nyalakan api kompor dan tunggu hingga pluit uap panci berbunyi.

• Masak 30 menit dari pluit berbunyi.Setelah itu, matikan dan tunggu hingga uap hilang.

• Siap dihidangkan.

Selamat Mencoba. ***

Editor: Muh Romli

Sumber: orami

Tags

Terkini

Terpopuler