Ini Lima Tahapan Kesedihan, Kamu Berada dalam Tahap Mana Nih

4 Agustus 2022, 19:16 WIB
Ilustrasi lima  tahapan kesedihan seseorang /  Tangkapan layar YouTube Asisya Rumah Psikologi/

PRIANGANTIMURNEWS - Setiap orang tentunya pernah merasakan kesedihan.

Saat kita merasakan kesedihan pasti semua rasa akan tercampur menjadi satu,mulai dari emosi, marah, cemas,bingung dan kesedihan-kesedihan yang lainnya.

Lalu apa saja tahapan kesedihan itu?Simak ulasan berikut ini agar kita mengetahui sedang berada ditahap mana ketika kita bersedih.

Baca Juga: Move On Setelah Putus Cinta? Yuk Ikuti Cara ini Agar Kamu Tidak Larut dalam Kesedihan

Teori tahapan kesedihan ini pertama kali dikenalkan oleh seorang psikiater sekaligus penulis asal Amerika-Swiss, Elisabeth Kubler-Ross pada tahun 1969.

1. Tahap Penyangkalan (Denial)

Pada tahap ini seseorang cenderung berpura-pura terhadap apa yang telah terjadi. Bahkan terasa sulit ketika kita meyakini bahwa seseorang yang kita cintai tidak bersama kita lagi.

Bahkan seseorang pada tahap ini cenderung melakukan penolakan terhadap apa yang sedang terjadi pada dirinya.

2. Marah (Anger)

Amarah adalah sesuatu yang kita luapkan ketika emosi tidak stabil. Perasaan kecewa, sedih,semuanya bercampur menjadi satu.

Perasaan yang kita alami selalu muncul dalam pikiran sehingga selalu mengganggu diri kita.

Baca Juga: Peningkatan Kesadaran Bahaya Sampah Pesisir dan Laut bagi Generasi Alfa di Pangandaran

3.Menawar (Bargaining)

Pada tahap ini terjadi andai-andai yang sering kita pikirkan. Seperti "andai saja aku mendengarkan apa kata dokter", "andai saja aku tidak begini maka aku tidak akan merasakan ini" dan sebagainya.

Tetapi walaupun menyakitkan, tahap ini membantu kita dalam menunda datangnya rasa sedih, sakit, dan kebingungan yang bermunculan.

4. Depresi (Depression)

Pada tahap ini selama kita berusaha melawan energi negatif datang, makan energi negatif itu akan lebih sering bermunculan. Seperti ketika kita membayangkan "bagaimana jika aku tanpa dia", "apakah aku bisa hidup tanpa dia" dan sebagainya.

Depresi adalah tahap yang amat sulit. Karena semua energi negatif terkumpul pada tahap ini.

Baca Juga: PARAH! Netizen Kecam Keras, Gara-Gara  Satu Kata Kasar Dari Baim Wong Untuk Bonge Ungkap Monyet

5.Penerimaan (Acceptance)

Tahap ini adalah tahap terakhir dari kesedihan. Tetapi bukan berarti kita telah bahagia ataupun Move On dari apa yang sudah terjadi.

Tetapi pada tahap ini kita mulai bisa menerima apa yang telah terjadi dalam hidup kita.

Bahkan pada tahap ini penolakan, marah, penawaran,depresi sudah mulai berkurang bahkan tidak ada.

Setiap orang pasti akan mengalami suatu masa kesedihan,tetapi hal itu yang justru akan membuat kita menjadi jauh lebih kuat.***

 

 

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Youtube Asisya Rumah Psikologi

Tags

Terkini

Terpopuler