Ada Masalah Keuangan, Berikut Cara Berhutang yang Baik dan Benar

- 9 November 2021, 07:32 WIB
Berikut Cara Berhutang yang Baik dan Benar.
Berikut Cara Berhutang yang Baik dan Benar. /Pixabay/

PRIANGANTIMURNEWS- Keuangan menjadi salah satu masalah yang krusial dalam kehidupan. Orang-orang akan dengan segala macam cara mendapatkan uang.
 
Selain bekerja dan mendapatkan gaji, orang-orang mencoba untuk berhutang.
 
Ketika seseorang ingin meminjam uang atau berhutang, perasaan canggung akan selalu ada.
 
Dijelaskan oleh Psikolog Brad Klontz dari Financial Psychology Institute mengatakan bahwa orang lebih suka bicara tentang masalah seksual daripada keuangan. 
 
Alasannya, uang mencerminkan status sosial dan ekonomi seseorang.
 
"Anda akan berpikir bagaimana orang memandang Anda atau apakah mereka akan menyukai Anda lagi. Pada tingkat biologis, ini terasa seperti ancaman bagi kelangsungan hidup," kata Klontz dilansir dari Men's Health pada Jumat 12 April 2019.
 
Karena itu, Klontz mengatakan untuk membicarakan soal keuangan atau bahkan berhutang, mulailah dengan hati-hati.

Pembicaraan yang secara tiba-tiba apalagi pada teman yang mempunyai banyak uang, bisa mengalami rasa canggung.

Baca Juga: Keistimewaan Menjadi Seorang Mualaf Menurut Hadits yang Shahih

Di sisi lain, permintaan meminjam uang adalah hal yang sesungguhnya harus dihindari ketika bicara soal keuangan dengan teman.

Klontz mengatakan bahwa hal ini berisiko tinggi memengaruhi hubungan pertemanan, serta pengeluaran yang banyak dan tidak terkontrol bisa kembali dan meminjam lebih banyak.

Tidak masalah apabila hanya dilakukan sekali saja (tentunya dengan mengembalikan uangnya).

Jika ingin berhutang kepada seorang teman paparkan rencana tentang pembayarannya dan jangan membuatnya merasa seperti rentenir.

Berikan tenggat waktu untuk mengembalikan uangnya. Satu hal yang harus disiapkan tentunya adalah penolakan.

Baca Juga: Syarat Menjadi Mualaf dan Cara Mengurus Administrasi Perubahan Status Agama

Karena itu, Klontz meminta agar siap dan benar-benar memilih dengan bijak siapa teman yang bisa dipinjami serta rencana pembayaran utangnya dengan jelas.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Financial Psycologi of Institute


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah