Maher Zain Kunjungi Pusat Gempa Turki, Membagikan Makanan dan Berbagi Cerita

- 14 Februari 2023, 10:30 WIB
  Penyanyi muslim Maher Zain, membagikan momen saat dirinya dan Tim berada di Kota Kahramanmaras untuk mendistribusikan makanan dan kebutuhan lainnya.
Penyanyi muslim Maher Zain, membagikan momen saat dirinya dan Tim berada di Kota Kahramanmaras untuk mendistribusikan makanan dan kebutuhan lainnya. /Anadolu/

Baca Juga: Jerome Polin dan Kakaknya Jehian Panangian Sijabat Masuk Daftar 40 Tokoh Muda Berpengaruh di Indonesia

"Hari ini, kami tiba di Kahramanmaras. salah satu kota yang terkena gempa bumi. Sejujurnya ini sangat sulit dan menyedihkan," dalam vidio story Instagram.

"Saya mencoba untuk mendapatkan perspektif kamera untuk menunjukkan betapa buruknya ini, tetapi kamera tidak pernah bisa memberikan seratus persen keadilan,” ungkapnya.

Setidaknya pemerintah Turki telah melaporkan korban jiwa mencapai angka 36.257 orang akibat gempa Turki sejak minggu lalu, 6 Februari 2023.

Detailnya 31.643 kematian telah dilaporkan di Turki, sementara 4.614 orang telah meninggal di Suriah. Jumlah korban jiwa masih dilaporkan kemungkinan akan terus meningkat.

Gempa Turki adalah jenis gempa kembar dengan kekuatan 7,8 Magnitudo terjadi dini hari dan disusul dengan gempa berkekuatan 7,6 Magnitudo.

Menyebabkan lebih dari 13 juta orang mengalami dampak secara langsung yang tersebar di 10 Provinsi Turki.

Baca Juga: Ngeri! Google Maps Mendeteksi Jalur Ghoib, Memandu Mobil HRV Memasuki Hutan Pati

Provinsi tersebut adalah Kahramanmaras, Gaziantep, Adana, Adiyaman, Diyarbakir, Kahramanmaras, Kilis, Malatya, Osmaniye, Sanliurfa dan yang terparah adalah Hatay.

Suriah adalah negara selanjutnya yang terkena dampak sangat parah akibat gempa Turki, ditambah suasana konflik perang saudara makin memperburuk keadaan.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Anadolu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah