Tak Pakai Masker, Puluhan Pedagang dan Pengunjung Pantai Sedari  Dapat Teguran Keras dari Anggota TNI 

- 13 Maret 2021, 17:57 WIB
 Salah seorang pengunjung Pantai Sedari, Kecamatan Cibuaya, Karawang, sedang dinasehati anggota TNI karena tidak mengenakan masker di tempat umum
Salah seorang pengunjung Pantai Sedari, Kecamatan Cibuaya, Karawang, sedang dinasehati anggota TNI karena tidak mengenakan masker di tempat umum /Pikiran Rakyat/Dodo Rihanto

PRIANGANTIMURNEWS - Anggota TNI dari Kodim 0604 Karawang melakukan razia di pantai Sedari Kecamatan Cibuaya Kabupaten Karawang Minggu 13 Maret 2021.

Dalam kegiatan itu, puluhan pedagang dan pengunjung Pantai Sedari terjaring razia. Mereka langsung ditegur keras, namun akhirnya diberi masker gratis oleh TNI.

Razia masker di Pantai Sedari dilakukan anggota TNI karena di desa yang sama mereka tangah melakukan TMMD.

"Kami kebetulan sedang ada kegiatan TMMD tahun 2021 di dekat lokasi wisata ini. Kami perhatikan pengunjung wisata pantai Sedari belum disiplin menerapkan protokol kesehatan," ujar Komandan Kodim 0604 Karawang, Letkol Inf, Medi Hario Wibowo kepada Pikiran Rakyat seperti dikutip priangantimurnews.com Minggu 13 Maret 2021.

Baca Juga: Wagub DKI dan Gubernur  Klaim Tidak Pernah Terlibat dalam Urusan Teknis Program Rumah DP 0 Persen

Oleh karena itu, lanjut dia, pihaknya bersama anggota Polres Karawang dan Satpol PP langsung menggelar razia masker di lokasi wisata tersebut. Hal itu dilakukan agar masyarakat kemabali sadar atas pentingnya melakukan protokol kesehatan.

Apalagi, saat ini status Kabupaten Karawang kembali naik menjadi zona merah Covid-19, setelah ratusa warga terdampak bajir dinyatakan positif corona.

"Pekan ini, warga yang terkonfirmasi positif Covid-19 mencapai ratusan orang. Mereka berasal sari klaster banjir," katanya.

Berdasarkan keterangan salah seorang pedagang ikan bakar, Muin, razia masker itu sempat mengagetkan pendagang dan pengunjung pantai Sedari. Sebab, sebagian besar warga yang ada di pantai tidak memakai masker.

Baca Juga: Kedatangan Jokowi ke Jogja Disambut Tari Petruk, Rizal Ramli dan Ferdinand Hutahaean Saling Adu Argumen

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x