HMI Komisariat Universitas Galuh Ciamis Ajak Mahasiswa Respon Gerakan Kolektif terhadap Kepentingan Publik

- 25 April 2021, 21:57 WIB
HMI Komisariat Galuh Ciamis Gelar acara refleksi dengan organisasi eksternal kampus
HMI Komisariat Galuh Ciamis Gelar acara refleksi dengan organisasi eksternal kampus /Andri melalui pesan WhatsApp/Sabtu, 24 April 2021

PRIANGANTIMURNEWS- Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Universitas Galuh Ciamis gelar diskusi bersama Cipayung plus.

Kegiatan yang mengusung tema “Refleksi Peran Pemuda dan Arah Gerakan Mahasiswa” dilaksanakan di Aula Hotel Priangan Kabupaten Ciamis. Pada Sabtu, 24 April 2021.

Organisasi yang turut hadir diantaranya, PMII, GMNI dan IMM Universitas Galuh Ciamis. Diskusi dilaksanakan atas dasar eksklasi gerakan mahasiswa dan pemuda.

Baca Juga: Update Terbaru, 53 awak Kapal Selam KRI Nanggala 402 dinyatakan Gugur, Berikut daftar Nama Prajurit

Ketua Umum HMI Komisariat Universitas Galuh Ary Mustamiin Muadz (21) mengatakan, respons gerakan kolektif terhadap kepentingan publik harus dibangun oleh aktivis eksternal Universitas Galuh.

"Dengan adanya wadah di Cipayung plus lintas komisariat ini, tentu semua untuk menghadirkan gerakan solutif terhadap berbagai permasalahan," kata Ary saat memberikan sambutannya.

Selanjutnya tutur Ary, mahasiswa hari ini mengalami pergeseran yang sangat luar biasa, dimata publik mahasiswa jadi kurang menarik.

Baca Juga: Kapal Selam KRI Nanggala 402 Tenggelam, Presiden Jokowi: 53 Awak Kapal Gugur

"Sekarang pola gerakan mahasiswa secara vertikal ke pemerintah dan horizontal ke masyarakat terlalu mengedepankan obsesi pasif dan tanpa konsistensi," ucapnya.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah