YOSEF BEBAS atau Terlibat dalam Kasus Pembunuhan di Subang, Begini Penjelasan Rohman Hidayat

- 10 Desember 2021, 11:31 WIB
Yosef (kiri berpeci) bersama kuasa hukumnya, Rohman Hidayat (kanan berkacamata). Rohman yakin Yosef tidak terlibat dalam kasus pembunuhan Subang
Yosef (kiri berpeci) bersama kuasa hukumnya, Rohman Hidayat (kanan berkacamata). Rohman yakin Yosef tidak terlibat dalam kasus pembunuhan Subang /YouTube Indra Zainal Chanel/

“Ya kalau menurut kita udah selesai karena nggak ada BAP kasus pembunuh ibu dan anak di Subang lagi,” kata Rohman Hidayat.

Rohman juga menegaskan alasan yang sangat dia yakini bahwa Yosef tidak bersalah dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

“Saya tegaskan di sini kenapa saya sangat yakin Yosef Subang tidak bersalah dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, baik pelaku atau yang menyuruh pelaku, satu tidak ada saksi yang melihat Pak Yosef,” katanya.

Baca Juga: Diterjang Lahar Dingin, Buat Sungai Darurat Gunakan Alat Berat


“Dua semua petunjuk tidak mengarah kepada Yosef Subang dan semua bisa dipatahkan dengan baik,” kata Rohman.

Terkait yayasan milik Yosef Subang, Rohman menjelaskan bahwa aktivitas mengajar sudah dilaksanakan meski secara daring.

Kasus pembunuh ibu dan anak di Subang terus bergulir dan hampir memasuki bulan ke 4 terhitung sejak 18 Agustus 2021.

Dimana korban, Tuti Suhartini (55) dan Amalia Mustika Ratu alias Amel (23) dibunuh dengan sadis di rumah mereka di Jalan Cagak, Subang, Jawa Barat.

Polisi terus memeriksa banyak saksi termasuk Yosef Subang, Danu Subang, Mimin istri muda Yosef Subang hingga Yoris putra tertua dari Yosef.***

 

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah