Sosialisasi Pilkada Bagi Pemilih Milenial melalui Turnament E-Sport Garena Free Fire

- 14 November 2020, 15:29 WIB
Sosialisasi Pilkada diikuti oleh pemilih pemula
Sosialisasi Pilkada diikuti oleh pemilih pemula /PRIANGANTIMURNEWS/AGUS/

PRIANGANTIMURNEWS-
Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) melakukan sosialisasi pilkada kepada puluhan milenial di Taman Sagati Margacinta, Kecamatan Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, Sabtu, 14 November 2020

Pilkada Pangandaran 2020 tinggal menghitung hari. Warga masyarakat Pangandaran perlu dingatkan kembali, terutama untuk kalangan muda.

Melalui pendekatan langsung kepada masyarakat. PPK Cijulang menyelenggarakan Turnamen E-Sport Garena Free Fire.

Baca Juga: Pembelajaran Daring Tidak efektif Untuk Tingkatakan Kompetisi, Begini Tanggapan Mahasiswa

Sosialisasi Kepada Pemilih Pemula (milenial, Red), memberikan informasi dan tahapan pemilihan bupati dan wakil bupati Pangandaran mengingat pemilih pemula banyak yang belum mengetahui dan apatis terhadap tahapan dan isu-isu pemilihan.

Kegiatan sosialisasi kepada pemilih pemula agar antusias dan terlibat aktif dalam pemilihan bupati dan wakil bupati Pangandaran tahun 2020.

Kegiatan sosialisasi sengaja dikemas dengan tournament e-sport garena free fire sebagai stimulan untuk dapat mengikuti kegiatan sosialisasi .

Pemilih pemula yang sudah terdaftar di daftar pemilih tetap (DPT) dan pemilih pemula yang memasuki usia 17 tahun pada Desember mendatang.

PPK Cijulang mengajak kepada pemilih pemula untuk datang ke TPS pada 9 Desember 2020 untuk menyalurkan hak nya.

Kegiatan sosialisasi ini dihadiri oleh Panwascam, perwakilan Polsek serta perwakilan tokoh masyarakat Desa Margacinta.

Halaman:

Editor: Agus Kusnanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah