Rumah Tahfidz Quran Daarul Muminin Kota Tasikmalaya Cetak Para Hafidz dan Hafidzah, ini Profilnya

- 5 Maret 2023, 17:36 WIB
Kepala RTQ Daarul Mu'minin Kota Tasikmalaya Ustadz Agus Yosep Abduloh saat memberikan bimbingan pada para santri / Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN.
Kepala RTQ Daarul Mu'minin Kota Tasikmalaya Ustadz Agus Yosep Abduloh saat memberikan bimbingan pada para santri / Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN. /

PRIANGANTIMURNEWS- Para penghapal Qur'an atau hafidz dan hafidzah adalah sosok yang dimuliakan Allah.

Orang-orang yang mahir membaca Al Qur'an nantinya akan Allah tempatkan bersama malaikat-malaikat pencatat yang patut kepada Allah yang selalu berbuat kebaikan.

Di Kota Tasikmalaya yang dijuluki sebagai kota Santri, banyak berdiri Rumah Tahfidz Qur'an yang membimbing para santri dan santriyahnya mempelajari Al Qur'an. Mulai menghafalnya sampai mempraktikkannya dalam sendi-sendi kehidupan.

Baca Juga: Tanggapi Isu Penundaan Pemilu 2024, KPU Kota Tasikmalaya Imbau Badan Adhoc Tetap Bekerja

Salah satu Rumah Tahfidz Qur'an yang berdiri di Kota Tasikmalaya, salah satunya adalah Rumah Tahfidz Qur'an Daarul Mu'minin.

Rumah Tahfidz Qur'an (RTQ) Daarul Mu'minin berdiri pada 2013. Awal berdirinya RTQ ini karena kepedulian dari para pengurus yang melihat bahwa di sekitar lingkungannya masih banyak anak-anak yang belum bisa membaca Al Qur'an.

Hal tersebut disampaikan oleh Kepala RTQ Daarul Mu'minin Ustadz Agus Yosep Abduloh, M.P.d.I. kepada priangantimurnews.pikiran rakyat.com pada Ahad, 5 Maret 2023.

Baca Juga: Cari Bakat Burung KBC Tasikmalaya Kembali Gelar Fighter Competition ke 3

" Setelah Lembaga ini berdiri, Alhamdulillah banyak sekali anak-anak yang mengikuti program tahfidz. " ujar Agus Yosep.

Kegiatan di RTQ Daruul Mu'minin dalam membimbing para santri dan santriyahnya  masih menurut Agus dilaksanakan setiap ba'da Ashar, ba'da Maghrib dan ba'da Shubuh.

Sampai saat ini santri yang menuntut ilmu agama di Daarul Mu'minin ada 115 santri.

" Santri di Lembaga kami Alhamdulillah ada 115 santri. Dan sebanyak 25 santri ada yang mondok disini. " lanjut Agus.

Baca Juga: Bobotoh Lega! FIFA Akhirnya Kirim Detektor Wasit Ke Indonesia! Persib Auto Juara

Selain mempelajari dan memperdalam Al Qur'an, santri di Daarul Mu'minin ini juga dibimbing dalam kajian kitab kuning. RTQ Daarul Mu'minin  telah tercatat dan mendapat izin operasional dari Kemenag Kota Tasikmalaya.

RTQ Daruul Mu'minin yang beralamat di Jalan Seladarma RT. 05 RW. 01 Kelurahan Yudanegara Kecamatan Cihideung Kota Tasikmalaya ini, selain melaksanakan program reguler Untuk usia TK dan SD  yang dilaksanakan tiap hari, juga mengadakan kegiatan untuk akhir pekan dengan tajuk ' Private Tahfidz Weekend ' .

Program ini menyasar anak-anak usia SD, SMP, SMA, Mahasiswa dan masyarakat umum. Program ' Private Tahfidz Weekend ' kata Ustadz Agus digelar tiap Sabtu dan Ahad mulai pukul 13:00 WIB - 17:00 WIB.

RTQ Daarul Mu'minin ketika digelar Wisuda Akbar yang diprakarsai Forum Hufazhil Qur'an Kota Tasikmalaya beberapa  waktu lalu, mengirimkan santri dan santriyahnya sebanyak tiga orang.

Baca Juga: Berapa penghasilan Cristiano Ronaldo per menit di Al Nassr? Ini Kontrak Superstar Portugal

Ketiga santri dan santriyah atas nama Nasyisya Wasilatul Hidayah, Mulya Adi Putra dan M. Ridwan Sidiq. Mereka diwisuda dengan kategori lulus 30 Juz penghafal Al Qur'an.

Keberadaan Rumah Tahfidz Qur'an di Kota Tasikmalaya semoga akan terus konsisten dalam membimbing serta mengajarkan isi kandungan Al Qur'an kepada seluruh masyarakat khususnya para generasi mudanya.

Tugas  tersebut ada di bahu RTQ-RTQ yang tersebar di seluruh Kota Tasikmalaya, salah satunya tugas nan mulia itu ada di bahu RTQ Daarul Mu'minin. ***





 

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x