Auto Meriah! Sensasi Panen Raya Melon di Agro Digital Tasikmalaya!

- 16 Februari 2023, 17:07 WIB
Pengunjung langsung memetik buah melon dari pohonnya di perkebunan Agro Digital Tasikmalaya/Ade Advian Achmad/Pritimnews/PRMN
Pengunjung langsung memetik buah melon dari pohonnya di perkebunan Agro Digital Tasikmalaya/Ade Advian Achmad/Pritimnews/PRMN /

PRIANGANTIMURNEWS- Sensasi petik buah melon langsung dari pohon di kebunnya yang dilaksanakan oleh Agro Digital Tasikmalaya (ADT) berlangsung meriah!

Agro Digital Tasikmalaya adalah pertanian yang memakai konsep manajemen digital dari mulai promosi sampai pemasarannya.

Sebanyak 10 ribu pohon melon akan dipanen mulai hari ini Kamis, 16 Februari hingga Sabtu 19 Februari 2023.

 

 

Baca Juga: Inilah Makanan Receh Jadi Dessert No 1 Di Dunia, Kira-kira Apa Ya?

Mulai pukul 08.00 WIB masyarakat begitu antusias mendatangi lokasi kebun melon Agro Digital Tasikmalaya (ADT) yang terletak di Jalan Leuwidahu Kelurahan Leuwidahu Kecamatan Indihiang Kota Tasikmalaya.

Dalam panen ini pengunjung dibebaskan untuk menikmati dan merasakan memetik melon langsung dari pohon di kebunnya.

Ibu Teti, salah seorang pengunjung warga Cieunteung Makam yang ditemui priangantimurnews.pikiran rakyat.com di lokasi, mengatakan dirinya sengaja datang ke acara panen melon ini karena ingin merasakan sensasinya.

"Sudah tiga kali saya datang ke panen melon ini. Waktu panen di Gobras, Kawalu dan disini," ujar Teti.

Baca Juga: Kembali Dikalahkan Man City, Begini Buruknya Rekor Arsenal Melawan The Citizens Asuhan Pep Guardiola

Teti mengaku senang dengan acara panen melon ini. Disamping bisa merasakan memetik melon langsung dari pohonnya juga bisa sekalian refresing.

"Daripada beli di pasar senang beli melon disini. Sekalian bisa refresing dan harganya murah, Pak," tambah Teti.

Dalam panen melon di Agro Digital Tasikmalaya ini diikuti juga oleh siswa-siswi SMKN 1 Kota Tasikmalaya. Mereka hadir di lokasi sebagai 'pemimpin tur'. SMKN 1 Kota Tasikmalaya mengirimkan siswa-siswinya sebanyak 22 orang.

Salah seorang anggota 'tour leader' siswi Kelas 12 Jurusan Akuntansi SMKN 1,Tina Respiana mengatakan bahwa dari acara panen melon ini banyak sekali ilmu yang didapat.

Baca Juga: Barcelona vs MU di UEL 2023: Jadwal, Preview, H2H Serta Misi Setan Merah Memutus Rekor Buruk

“Di sini kami bisa belajar tentang budidaya melon khususnya dan pertanian pada umumnya,” ujar Tina.

Sebagai anggota tim 'tour leader' Tina juga mengaku lewat acara panen melon ini sendiri dan teman-teman yang lainnya bisa belajar bagaimana melayani sebaik mungkin pengunjung yang datang.

“Bisa belajar melayani masyarakat dan ketemu banyak orang. Pengunjung yang datang kelihatan senang karena merasakan sensasi memetik buah melon langsung dari pohonnya,” tambah Tina.

Agro Digital Tasikmalaya ini berdiri dibawah naungan Tasik Digital Native (TDN) yang juga sudah bekerja sama dengan SMKN 1 dan telah membuat kelas digital di Sekolah tersebut.

Baca Juga: Wajib Coba! Berikut Resep Soto Ayam Kuning yang Praktis Dibuat di Rumah

"Siswa-siswi kami datang ke acara ini sekalian praktik. Yang datang kesini ada yang dari jurusan pemasaran, kuliner , DKV dan perfilman," ujar Ended Abdul Wakil, S.Kom sebagai Ketua Program Keahlian DKV SMKN 1 Kota Tasikmalaya.

"Tadi ada juga dari Bank Syariah yang bikin konten dan digarap sama siswa-siswi jurusan perfilman," ujarnya.

Pengunjung antusias

Sementara itu Heri Darliana, ST , Ketua Bidang Evaluasi Kurikulum SMKN 1 yang membawahi kelas digital memberikan apresiasi terhadap gebyar panen melon ini.

"Pengiriman siswa-siswi kami ini salah satu bukti kolaborasi antara TDN dan SMKN 1." ujar Heri.

Baca Juga: Inilah 7 Visi dan Misi dari La Nyala Mattaliti Calon Ketua Umum PSSI Periode 2023 - 2027!

Panen Melon yang diselenggarakan oleh Agro Digital Tasikmalaya ini, pada hari pertama sampai pukul 13:00 WIB tidak kurang dari 3000 pengunjung sudah datang.

Para pengunjung kebanyakan datang dengan rombongan dan langsung memetik melon. Hasil melon yang dipetik ditimbang oleh petugas. Harga melon segar yang sudah dipetik yakni Rp15 ribu per kilogram.

Panen Raya melon ini akan berakhir pada Ahad, 19 Februari 2023.***

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x