Helga Algida Peraih 3 Medali Disambut Kakanwil, Kalapas Tasikmalaya Davy Bartian Ucapkan Selamat

- 4 Mei 2023, 16:21 WIB
Potret Helga Agida Peraih 3 Medali di Kejuaraan Kempo Internasional
Potret Helga Agida Peraih 3 Medali di Kejuaraan Kempo Internasional /


PRIANGANTIMURNEWS - Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia. Kantor Wilayah Jawa Barat (Jabar) sambut kedatangan atlit Kempo peraih 3 medali di Stasiun Bandung

Atlit peraih 3 medali pada kejuaraan Kempo di Portugal itu merupakan pegawai di Rutan Bandung.

Kedatangan atlit Kempo peraih 3 medali pada Kejuaraan Dunia tiba di stasiun Bandung. Stasiun Bandung pun menjadi saksi kebanggaan bagi Kemenkumham Jabar terutama Rutan Bandung.

Baca Juga: Porto vs Famalicao di Semifinal Taca de Portugal: Pratinjau, Jadwal, H2H, Prediksi Skor

Kembalinya Helga Algida, atlit Kempo yang berhasil meraih tiga medali dalam ajang The 19th IKF World Kempo Championship 2023 yang digelar di Caldas de Rainha, Portugal.

Kedatangan Helga disambut dengan penuh antusiasme, hal tersebut menunjukkan dukungan yang kuat dari Kemenkumham Jabar terutama Rutan Bandung kepada para atlit yang berhasil mengharumkan nama Indonesia.

Penyambutan kedatangan atlit Kempo diikuti oleh Kepala Divisi Administrasi Anggiat Ferdinan, Kepala Divisi Keimigrasian Yayan Indriana, Kepala Bagian Umum Ferry Ferdiansyah.

Turut menyambut Kepala Bagian Program dan Humas Archie Tigor Mangunsong, Kepala Rutan Bandung Suparman beserta jajaran, serta perwakilan Federasi Kempo Indonesia (FKI) Jabar.

Baca Juga: Iran Kembali Menyita Kapal Tanker Minyak, Kedua Kalinya dalam Satu Minggu

Helga Algida disambut hangat dengan pengalungan bunga oleh Kepala Divisi Administrasi, yang secara simbolis menandai kedatangannya di Stasiun Bandung.

Suasana keakraban terasa saat seluruh hadirin menyambut kedatangan Helga dengan sorak sorai dan tepuk tangan.

Helga Algida menyampaikan ucapan terima kasih atas penyambutan meriah yang dilakukan oleh Kanwil Jabar dan Rutan Bandung.

Dalam penyambutan, Helga menjelaskan perjalanan selama dua bulan perjuangan dalam meraih tiga medali di Portugal.

Helga juga menceritakan berbagai tantangan yang dihadapi selama kompetisi, termasuk persaingan ketat dengan para pesaing dari 62 negara.

Baca Juga: Terapi 'Leuhang', Sauna Memiliki Banyak Manfaat, di Antaranya Bisa Hilangkan Stres dan Meremajakan Kulit

Keberhasil Helga pun mendapat apresiasi dari Perwakilan FKI Jabar bahkan menyampaikan rasa bangga atas pencapaian Helga Algida sebagai salah satu atlit Kempo dari Jawa Barat yang berhasil di ajang internasional.

"Saya apresiasi kerja keras Helga dan berharap prestasi ini menjadi contoh inspiratif bagi generasi muda Indonesia dalam menggeluti olahraga Kempo,"ujarnya.

Kepala Divisi Administrasi, yang mewakili Kepala Kantor Wilayah, turut mengucapkan selamat atas prestasi yang dicapai oleh Helga Algida.

"Diharapkan, pegawai lainnya juga dapat berprestasi di ajang kompetisi internasional mewakili Indonesia,"ujar Kepala Divisi Administrasi Anggiat Ferdinan Kamis 4 Mei 2023.

Baca Juga: WOW! Persib Bandung Resmi Rekrut Titisan Angel Di Maria! Siapa?

Dalam kesempatan tersebut Anggita juga menegaskan pentingnya dukungan penuh dari pemerintah dan masyarakat untuk terus mengembangkan potensi para atlit di berbagai cabang olahraga.

Keberhasilan Helga pun mendapat ucapan dari Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas llB Tasikmalaya, Davy Bartian menyebut, secara pribadi dan atas nama Lapas Tasik selamat bagi Helga peraih 3 medali kejuaraan Kempo.

 

"Saya atas nama Kalapas Tasikmalaya turut merasa bangga atas raihan prestasi pegawai Rutan Bandung," kata, Kalapas Tasikmalaya, Davy Bartian.

Kita berharap sebagai insan pengayoman kedepan untuk memacu prestasi prestasi dalam segala hal sekiranya bisa membanggakan organisasi atau lembaga kita.

Baca Juga: Terungkap! Hanya Menunggu Hari Eks Real Madrid Ke Persib Bandung! Cek Faktanya

Hal tersebut itu setiap kali selalu disampaikan oleh Menteri, Sekjen, Irjen dan Pimti Madya lainnya. Mudah mudahan prestasi yang diraih Helga dapat menural kepada kita.***

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Dok Edi Mulyana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah