Begini Cara Mengurangi Lemak Tubuh Ala Caesar Cardini

- 12 Februari 2021, 08:59 WIB
ilustrasi salad sayuran
ilustrasi salad sayuran /tokopedia.com/

PRIANGANTIMURNEWS - Salad adalah jenis makanan yang terdiri dari campuran sayur-sayuran dan beragam bahan makanan siap santap. Selain kaya vitamin, salad juga tidak mengahasilkan lemak.

Sehingga salad sangat cocok untuk  orang yang memiliki tubuh gemuk karena bisa mengurangi lemak dalam tubuh anda.

Salad didefinisikan oleh The Dictionary of American Food and Drink, sebagai makanan berupa sayur-sayuran hijau yang disiram dengan berbagai bumbu dan saus (dressing), kemudian ditambahkan sayuran atau buah-buahan lain.

Menurut sejarah, salad telah dikonsumsi orang Romawi dan Yunani Kuno. Kata salad berasal dari Bahasa Latin "sal" yang berarti "garam". Pada masa itu garam adalah bumbu yang sangat penting untuk memberi rasa bagi makanan.

Baca Juga: Tahun Baru Imlek Dengan Simbol Kerbau, 4 Ramalan Shio Ini Akan Mendadak Kaya di Tahun 2021

Kata "sal" diserap ke dalam Bahasa Prancis kuno menjadi salade dan di akhir abad ke-14 diserap dalam bahasa Inggris menjadi salad atau sallet, serta diserap ke dalam bahasa Belanda menjadi salade yang kemudian diserap menjadi salad dalam bahasa Indonesia.

Sejak lama, salad digemari masyarakat luas. Gado-gado termasuk ke dalam klasifikasi salad. Mengkonsumsi salad dapat memenuhi kebutuhan tubuh akan vitamin dengan cepat, serta tidak menghasilkan lemak.

Tak heran jika salad merupakan pilihan yang tepat untuk melancarkan program diet. Salah satu salad yang diminati karena mudah pembuatannya adalah Caesar Salad. Salad ini diciptakan Caesar Cardini, seorang pemilik restoran imigran Italia yang membuka restoran di Meksiko dan Amerika Serikat.

Baca Juga: Begini Cara Membuat Resep Unik Manihot Esculenta Thailand

Cara pembuatannya sangat mudah. Begini langkah-langkahnya:

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x