Prabowo-Gibran Optimis Menang di Jabar, Begini Kata Burhanudin Muslim

- 13 November 2023, 22:32 WIB
 Caption: Burhanudin Muslim (kedua dari kanan) bersama Ketua DPD Papera Jabar, Heri Ukasah Sulaeman (pakai peci), Wakil Ketua OKK, Mirza Agam Gumay, Sekretaris DPD Papera Jabar, Yudi Setia Kurniawan/PRMN/PRIANGANTIMURNEWS/NANANG YUDI.
Caption: Burhanudin Muslim (kedua dari kanan) bersama Ketua DPD Papera Jabar, Heri Ukasah Sulaeman (pakai peci), Wakil Ketua OKK, Mirza Agam Gumay, Sekretaris DPD Papera Jabar, Yudi Setia Kurniawan/PRMN/PRIANGANTIMURNEWS/NANANG YUDI. /

Dengan target pemenangan Calon Presiden dan Cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka di Provinsi Jawa Barat.

"Intinya diselenggarakan Rakornis tiada lain untuk pemenangan pasangan Prabowo-Gibran (Capres-Cawapres) 2024 mendatang," ungkap Ketua DPD Papera Jabar, Heri Ukasah Sulaeman kepada priangantimurnews.pikiran-rakyat.com.

Heri juga menjelaskan terkait optimalisasi kendaraan Mobil Pemenang (siMonang) yang bisa digunakan oleh berbagai unsur diantaranya DPC Partai Gerindra, TAP, Papera, PPIR, Caleg dan masyarakat umum.

"Jadi siapa saja boleh menggunakan siMonang, dari berbagai unsur tersebut dan silahkan untuk dipergunakan setiap harinya," jelas Heri Ukasah yang juga Anggota DPRD Jabar ini.

Baca Juga: Dipandang Layak Lanjutkan Legasi Presiden Jokowi, Ini Pandangan Pengamat Politik Kepada Prabowo-Gibran

Dia menegaskan siMonang yang sudah dilengkapi dengan alat-alat sound bisa digunakan untuk membantu kegiatan di masyarakat di tiap-tiap Kabupaten dan Kota di Jawa Barat.

"Nantinya siapa saja yang akan menggunakan si Monang tinggal ajukan saja dan segala kebutuhan mulai dari BBM dan akomodasi lainnya juga sopir sudah ditanggung oleh pusat, tinggal menjalankan saja," tegasnya.

Jadi, lanjut Heri, siapa pun dari unsur internal partai dan sayap Partai Gerindra, Caleg dan masyarakat umum yang akan memakai si Monang tidak dipungut biaya.

"Ada 27 unit mobil (siMonang) di Jawa Barat, silahkan dipergunakan untuk membantu masyarakat dalam berbagai kegiatan, ada yang hajatan, senam dan lainnya," tuturnya.

Kurang lebih 90 hari lagi, kata Heri, Pemilu juga Pilpres. Dengan itu, dia berharap seluruh unsur untuk terus semangat dalam memenangkan Prabowo-Gibran sebagai Capres-Cawapres.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x