10 Kebiasaan Sehat yang bisa Membuat Otak Anda Tetap Tajam

- 16 Februari 2021, 21:41 WIB
Gambar otak manusia
Gambar otak manusia /Pixabay

PRIANGANTIMURNEWS- Menjaga ketajaman otak adalah prioritas utama bagi banyak orang terutama bagi mereka yang tidak lagi berada dalam usia muda.

Menurut Jajak Pendapat yang dilakukan oleh Universitas Michigan tentang Penuaan Sehat menyebutkan, bahwa hampir setengah dari mereka yang berusia 50 hingga 64 tahun akan mengkhawatirkan kesehatan otak mereka dan melaporkan kekhawatiran tentang kehilangan memori dan demensia.

Tetapi meskipun kesehatan otak menjadi perhatian utama, para peneliti menemukan bahwa kebanyakan orang tidak yakin tentang cara terbaik untuk melindungi pikiran mereka.

Baca Juga: Tugas Kuliah Numpuk, Lakukan Hal Ini untuk Menyelesaikannya

Sementara hampir tiga perempat dari mereka yang disurvei mengonsumsi suplemen atau memecahkan teka-teki, sebagian besar mereka tidak berbicara dengan dokter tentang cara yang lebih efektif untuk mencegah penurunan kognitif.

Maka dari itu, di sini saya rangkum 10 hal yang direkomendasikan para ahli, agar kemampuan otak dan kemampuan kognitif anda tetap terjaga ketajamannya.

1.Konsumsi alpukat dan salmon

Jangan takut makan lemak. Jika Anda ingin otak yang sehat, penuhi piring Anda dengan kacang-kacangan, salmon, dan alpukat.

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan Cell Metabolism menyebutkan, bahwa makan makanan yang kaya akan lemak sehat terutama jenis yang disebut asam lemak rantai menengah dapat melindungi otak Anda seiring bertambahnya usia, menjaga pikiran tetap tajam, dan bahkan menunda timbulnya penyakit kognitif seperti Alzheimer.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x